Surabaya Zona Hitam Covid 19, Apa Artinya ?
Rakyatnesia.com – Laporan Terkait persebaran Covid-19 di Indonesia terus di update setiap harinya untuk mendapatkan data yang akurat. Untuk kawasan jawa timur masyarakat bisa memantau data yang ada di situs infocovid19.Jatimprov.go.id.
Ada yang menarik perhatian karena dalam situs tersebut Kota Surabaya tampak hitam. Gubernur Khofifah Indar Parawansa menjelaskan peta tersebut sebetulnya menunjukkan warna merah tua akibat banyaknya laporan jumlah kasus COVID-19.
Arti Zona Hitam Di Surabaya
“Kemudian ada yang tanya, itu (di peta) kok ada yang hitam. Itu bukan hitam tapi merah tua. Seperti Sidoarjo yang angka kasusnya 500 sekian merah sekali, kalau angkanya dua ribu sekian (seperti di Surabaya) merah tua,” kata Khofifah.
Berdasarkan legenda dari peta di situs, warna merah tua diberikan untuk wilayah yang memiliki lebih dari 2.049 kasus COVID-19.
Kota Surabaya hingga tanggal 2 Juni 2020 memiliki 2.748 kasus yang terkonfirmasi. Dari jumlah tersebut 300 pasien dilaporkan sembuh dan 253 lainnya meninggal dunia.
Surabaya hingga saat ini jadi kota dengan kasus COVID-19 terbanyak di Jawa Timur. Berikutnya disusul Kabupaten Sidoarjo dengan 683 kasus dan Kabupaten Gresik dengan 183 kasus.