Berita Jawa TimurFeatured

Kapolres Tuban Laksanakan Sertijab Tiga Kapolsek Jajaran

TUBAN (RAKYAT INDEPENDEN)- Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono,SIK,SH,MH, memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) di halaman Mapolres Magelang, Jawa tengah, Kamis (19/3/2020).

Tiga kapolsek jajaran Polres Tuban yang melaksanakan sertijab masing masing Kapolsek Jenu AKP Elis Suendayati yang selanjutnya menjabat Kapolsek Jatirogo menggantikan AKP Budi Santoso yang sekarang menjabat Kapolsek Babat, Polres Lamongan .

Sementara sebagai pengganti Kapolsek Jenu adalah AKP Rukimin yang sebelumnya menjabat Kapolsek Tambakboyo, yang sekarang di jabat Iptu Darmono yang sebelumnya menjabat sebagai KBO Resnarkoba Polres Tuban.

Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono,SIK,SH,MH, dalam kata sambutanya menyampaikan bahwa pergantian jabatan  merupakan bagian dari mekanisme pembinaan karier personel Polri yang perlu dan lazim. Itu untuk memberikan pengalaman dan keleluasaan wawasan bagi pejabat yang bersangkutan.

“Sebagai bekal dalam mengembangkan diri pribadi maupun untuk jenjang karier berikutnya,” katanya.

Tujuan pergantian pejabat juga untuk meningkatkan dinamika organisasi, agar tidak terjebak dalam situasi rutinitas dan monoton. Demi terpeliharanya sistem sinergi dalam kinerja organisasi kesatuan.

“Sekaligus punya makna bahwa menjadi seorang pemimpin itu harus bisa jadi rule model atau teladan.” Imbuh Ruruh.

Selebihnya Ruruh mengucapakan selamat atas promosi jabatan yang ada. Diminta segera menyesuaikan diri dengan situasi kinerja di tempat tugas yang baru. Juga diminta melakukan konsolidasi internal dan mapping permasalahan personel maupun materiil.

“Kenali situasi dan kondisi tempat tugas secara lengkap dan mendalam, teruskan program kerja yang sudah baik dan tingkatkan kerja sama yang lebih baik lagi dengan semua unsur atau instansi terkait, serta seluruh komponen masyarakat,” pesannya.

**(Sumber: Humas Polres Tuban).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button