Berita Jawa TimurFeatured

Polres Tuban Gelar Tasyakuran Peringati HUT Satpam Yang Ke-40

TUBAN (RAKYATNESIA.COM) – Peringatan HUT Satpam yang ke-40  Tahun 2020 yang digelar dengan sederhana yaitu denga sebuah acara Tasyakuran, di Gedung Sanika Satyawada Polres Tuban, Rabu (13/1/2021).

Syukuran yang digelar masih dalam suasana Pandemi Covid-19 tersebut dihadiri oleh Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono, SIK, SH, MH, para PJU Polres Tuban, Perwakilan Kapolsek jajaran, Kepala Satpam jajaran serta tamu undangan lainnya.

obat joni kuat

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Kapolres Tuban yang dilanjutkan pemberian penghargaan kepada tiga perwakilan perusahaan yakni PT. PLTU, PT. Solusi Bangun Indonesia (SBI), dan PT. TPPI. Selanjutnya, digelar sesi foto bersama, serta pemotongan tumpeng yang oleh Kapolres diserahkan kepada perwakilan Satpam termuda.

Dalam sambutannya AKBP Ruruh menyampaikan apresiasinya kepada tugas satuan pengamanan (Satpam) tersebut.


“Kita tahu bahwa satuan pengamanan ini merupakan profesi yang tugas-tugasnya sangat luar biasa, kepolisian banyak terbantu dengan kehadiran satpam ini,” ucap Ruruh.

“Di ulang tahun yang ke-40 ini, saya do’akan semoga Satpam semakin meningkatkan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dalam pengamanan,” imbuhnya.

Lanjut Kapolres, adanya peraturan Kapolri tentang perubahan seragam satpam yang warnanya mirip dengan seragam polri itu, semoga bisa semakin meningkatkan semangat dan sinergitas satpam dengan kepolisian saat melaksanakan tugasnya di lapangan, ” jelas orang nomer satu di Polres Tuban itu.

“Kita tahu tidak sedikit anggota Polri maupun Satpam yang menjadi korban tidak kejahatan, Pesan saya semoga kedepan antara Polri dengan satpam di manapun berada tetap selalu bersinergi,” kata AKBP Ruruh menegaskan.

Ditambahkannya, Satpam itu memliki peran yang sangat penting dalam mendukung pelaksanaan tugas Kepolisian, termasuk di wilayah hokum Polres Tuban ini.

Pihaknya berharap, melalui peringatan hari ulang tahun Satpam ini, agar dapat dijadikan sebagai sarana untuk evaluasi terhadap kinerja serta peran Satpam sebagai mitra Kepolisian dalam pelaksanaan tugas sehingga ke depannya akan semakin optimal lagi.

**(Mia/Red).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button