Baca Ini Viral! Netizen Hujat Es Teh Karena Somasi Pelanggan Terbaru
Daftar Isi
Somasi Pelanggan yang Kirim Kritikan
Berita Terkini; Nama Es Teh mendadak jadi trending topik di media sosial sejak Minggu hingga hari ini. Hal ini terjadi usai PT Es Teh Indonesia Makmur melayangkan somasi kepada pelanggan yang mengkritik salah satu menu minumannya. Perusahaan menilai kritikan itu kasar dan tidak sesuai kenyataan.
Perselisihan ini bermula usai seorang pembeli Es Teh bernama Gandhi menuliskan kritikan di akun twitter @Gandhoyy. Ia mencuitkan produk minuman Chizu Red Velvet’ terlalu manis. Bahkan Gandhi menilai itu adalah isi minuman itu hanyalah gula 3 kg yang ditambahkan sirup. Gandhi juga menuliskan kata-kata kasar dalam cuitannya.
“Abis minum Es Teh Indonesia yang Chizu Red Velvet pertama dan terakhir kali. An*ing lu. gil * yak itu bukan minuman ta*. tapi gula 3kg dikocok sama sp bahan kue. To*ol banget siapa sih yang bikin ini minuman b*ng*at. Bangkrut aja mending daripada bocah kena diabetes massal”, isi cuitan Gandhi pada Sabtu (24/09).
Isi cuitan itulah yang membuat perusahaan meradang. Perusahaan Es Teh mengeluarkan surat somasi yang disebarkan di media sosial. Dalam surat itu perusahaan menilai pernyataan Gandhi atas rasa produk bersifat subjektif. Pihak Es Teh Indonesia juga mengaku telah memberi opsi lain sesuai kebutuhan dari konsumen untuk memilih.
Perusahaan pimpinan Nagita Slavina juga merasa terhina dengan pernyataan kasar dan disertai kata-kata hewan. Atas dasar itu, Es Teh Indonesia melakukan somasi dan meminta Gandhi menghapus unggahannya. Es Teh juga meminta Gandhi dan memberikan klarifikasi dan meminta maaf atas pernyataannya paling lambat 2×24 jam.
“Bahwa adanya kata-kata hewan dan kata yang kurang baik lainnya ditujukan kepada kami, selaku pemilik merek dan pencipta produk minuman tersebut. Kami merasa terhina/pencemaran nama baik atas pernyataan yang telah saudara berikan dan dapat melukai hati keluarga besar Es Teh Indonesia,” bunyi surat somasi Es Teh Indonesia yang ditandatangani tim legal perusahaan Brian Michel, Minggu (25/9/2022).
Setelah menerima somasi, Gandhi kemudian meminta maaf dan menghapus unggahan tersebut. Dirinya mengakui perbuatannya telah menyebabkan kerugian perusahaan.
“Saya sendiri ingin memohon maaf kepada PT. ES Teh Indonesia Makmur karena saya telah membuat tweet yang ramai diperbincangkan publik. Berhubungan dengan salah satu produknya yaitu ‘Chizu Red Velvet,” tulisnya di akun Twitter-nya.
Netizen Kecewa Keluarnya Somasi
Netizen yang melihat hal ini mengkritik langkah yang dilakukan oleh perusahaan ES Teh Indonesia. Warganet mengatakan perusahaan tidak perlu arogan dan menerima kritikan seluruh konsumennya dengan perubahan. Alih-alih mensomasi pelanggan, warganet meminta istri Raffi Ahmad untuk mendidik karyawan perusahaan agar menjelaskan takaran gula dalam produknya minumannya.
Salah satunya warganet yang juga pegiat media sosial Ismail Fahmi yang menilai seharusnya kritikan itu menjadi masukan berharga perusahaan.
“Kritikan dan masukan kok dihadapi dengan somasi. Padahal gula 3 kg itu bahasa hiperbolik. Artinya masyarakat sudah semakin pintar dan mikir tentang gula, diabetes dll,” ujar Ismail Fahmi.
·
“Gue suka banget Es Teh Indonesia, tapi gara-gara ini gue bersumpah ga mau beli lagi,” tulis @xximbecile2.
“Protes boleh tapi jangan kasar dan Es teh Indo juga jgn langsung somasi,” @imazkyo.
“Harusnya jadiin ini moment yg bagus buat Es Teh. Buktiin ke gandhoy kalo minuman kalian ga seperti itu. Bisa kirim minuman ke dia atau apapun yg bikin hati netizen “wah esteh bijak sekali. Kalo kaya gini mah malah bikin ilfeel,” jelas @santakucing.
Baca terus Satu Viral agar menjadi media Berita Viral yang memberikan info viral kepada kawula muda. Setiap harinnya akan memberikan Berita Viral Terkini dan Info Viral terupdate untuk kamu.
Jangan lupa cek category Event Satu Viral karena dengan membaca artikel Satu Viral kamu bisa bergabung dengan komunitas #satucircle dan dapatkan jutaan hadiahnya.