Catatan Tepi

Perselisihan Rebutan Lapak Jualan, Berhasil Dimediasi Oleh Polsek Baureno

BOJONEGORO (RAKYATNESIA) –  2 (dua) orang pedagang kaki lima (PKL) terlibat perselisihan di Jalur Bojonegoro – Babat, tepatnya turut Desa Pasinan Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Selasa (8/11/2022) sore.

 Keributan tersebut dipicu  karena rebutan lapak jualan, yang ada di Jalan Raya Pasinan, tepatnya di depan Kantor BRI Unit Baureno.

Kapolsek Baureno, Iptu Mat Suiswanto membenarkan adanya kejadian perselisihan antar pedagang, Selasa (8’11/2022) ekitar pukul 15.30 WIB. Kejadian itu, akhirnya diketahui melalui postingan kejadian di media sosial (medsos) facebook.

“Mengatahui kejadian melalui medsos yang diunggah oleh warga itu, pihak unit Reskrim Polsek Baureno langsung menindak lanjutinya dengan mendatangi tempat kejadian perkara,” kata Kapolsek Baureno Iptu Mat Suiswanto

Lanjut Kapolsek, perselisihan tersebut antara penjual es yang bernama Imam dengan penjual kue molen yaitu Mansur. Dimana, penjual es, Imam yang menabrakkan sepeda motornya mengenai rombong penjual molen hingga mengakibatkan kaki Mansur  terkena siraman minyak goreng yang tumpah saat menggoreng molen sehingga terjadilah perselisihan atau cek cok.

“Akibat terjadi cek cok itu membuat kedua belah pihak kita bawa ke Mapolsek Baureno untuk dimintai keterangan sekaligus kita lakukan mediasi,” kata Iptu Mat Suiswanto menegaskan.

Ditambahkan, mereka yang berselisih itu dengan didampingi Kepala Desa Pasinan, Fanny Khumaydah dilakukan komunikasi untuk mediasi.

“Hasil mediasi kedua belah pihak, mereka saling memaafkan dan sepakat menyelesaikan permasalahan dengan kekeluargaan dan bersedia memberikan ganti rugi,” ungkapnya.

Masih menurut Iptu Mat Susiwanto, keduanya membuat surat pernyataan bermaterai dan berjanji tak akan mengulangi perbuatanya lagi.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Baureno Iptu Suiswanto berpesan kepada warga masyarakat apabila di wilayah sekitarnya ada permasalahan atau informasi lainnya segera menghubungi aplikasi whatsapp (WA) Matur Pak Kapolsek atau Matur Pak Bhabin ke nomor 081231598550 atau 081231598551.

“Kami berharap melalui Matur Pak Kapolsek atau Matur Pak Bhabin ini, segala permasalahan bisa cepat tertangani sehingga tidak menjadi viral di media sosial,” katanya sambil berharap.

**(Kis/Red).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button