Jalan Paving Raya Brangkal, Kepohbaru, Rusak Berat..!
BOJONEGORO- Kondisi jalan paving jurusan Baureno ke Kepohbaru, sudah banyak yang rusak dan perlu segera dilakukan pemeliharaan alias diperbaiki. Ada beberapa titik jalan yang rusak. Kerusakan terparah ada di Jalan raya Desa Brangkal, Kecamatan Kepobaru, Bojonegoro.
Dari pantaun rakyatnesia.com di lapangan Kamis (29/10/2015), kerusakan ada di jalan paving di Jalan raya Bumirejo, Jalan raya Woro, Jalan raya Nglumber, Jalan raya Brangkal. Kondisi terparah ada di Jalan raya Brangkal terutama di jalan raya yang ada di selatan desa tersebut.
Kondisi paving sudah rusak parah dengan posisi yang tidak beraturan alias morat-marit. Beberapa paving terlihat terlepas dan membahayakan para pengguna jalan di situ. Paving juga sudah banyak yang putus dan dasar paving berupa pasir sudah habis sehingga jika dilewati pavingnya bisa bergoyang hingga menimbulkan bunyi “klotak-klotek”.
Salah seorang warga setempat yang berinisial MM (41) mengatakan, kondisi jalan paving yang rusak sering menimbulkan kecelakaan. Di jalan raya Brangkal, dalam sepekan ada 2 kali kecelakaan yang diakibatkan rusaknya jalan paving itu.
“Sering terjadi kecelakaan gara-gara jalan paving rusak. Rata-rata mereka jatuh terpeleset oleh paving yang morat-marit itu. Tolong, sampaikan ke Kang Yoto agar jalan yang rusak di daerah kami ini segera dibangun mas,” ujarnya, sambil minta agar namanya tidak dikorankan.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum A. Andi Tjandra saat konfirmasi via sms (short massage service) melalui ponselnya, hingga berita ini ditulis, belum ada jawaban. **(Kis/Nur)