Penulis One Piece Eiichiro Oda Mengungkap Alasan Penundaan Episode 1091, Simak Disini

moch akbar fitrianto

Bagikan

rakyatnesia.com – Chapter 1091 dari seri One Piece memiliki peran yang signifikan dalam meneruskan cerita petualangan kru bajak laut Topi Jerami yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy.

Manga terbaru One Piece dengan nomor 1091 telah ditunggu-tunggu dengan penuh antusiasme oleh para penggemar. Mereka sangat bersemangat untuk mengetahui perkembangan selanjutnya dalam alur cerita ini.

Pada chapter One 1090, Luffy dkk dikepung oleh Armada Angkatan Laut yang berniat untuk menginvasi pulau Egghead.

Sayangnya, fans harus bersabar karena chapter manga baru One Piece itu baru akan meluncur pada 3 September 2023. Apa yang menjadi alasan jadwal One Piece 1091 tertunda rilisnya?

Mengutip Dexerto, Sabtu (26/8/2023), jadwal rilis One Piece 1091 yang seharusnya tayang pada 27 Agustus 2023 tapi tertunda hingga 3 September mendatang karena serial live-action One Piece di Netflix.

Diketahui, alasan penundaan ini karena jadwal ketat Eiichiro Oda terkait dengan adaptasi live action One Piece yang akan tayang di Netflix 30 Agustus 2023 ini. Sebelum menjalani operasi mata, Oda juga harus menunda beberapa kali chapter One Piece.

Dalam WSJ Edisi No. 36-37, Oda menulis permintaan maaf kepada para penggemarnya dengan mengatakan, “Maaf atas jadwal yang tidak konsisten sebelum rilis acara Netflix.”

“Untungnya, acara live-action ini mendekati tanggal rilisnya, jadi ini adalah jeda reguler terakhir manga One Piece,’ kata Eiichiro Oda.

Setelah One Piece chapter 1091, Oda akan melanjutkan jadwal regulernya, di mana dia akan istirahat seminggu setelah 3-4 chapter.

Di sisi lain, penggemar manga karangan Eiichiro Oda ini juga akan dijanjikan pertarungan mendebarkan antara Sentomaru vs Kizaru.

Kedua karakter ini memiliki sejarah yang dalam satu sama lain yang telah disinggung selama beberapa bab terakhir. Kizaru menganggap Sentomaru sebagai temannya dan tidak ingin menghina tekadnya

Pada saat yang sama, Sentomaru ingin menunjukkan kesetiaannya kepada Vegapunk dan tidak akan berhenti, jika itu berarti bertarung melawan seseorang yang dia hormati cukup banyak.

Alhasil, kita akan melihat bagaimana kedua sahabat ini akan bertarung habis-habisan untuk mempertahankan idealisme mereka masing-masing.

Adapun pertarungan mereka dibuka dengan Kizaru melancarkan serangan pertama ke Sentomaru. Namun, dia dapat menahan serangan tersebut dengan mengatakan, “pertahanannya adalah paling terkuat di dunia.”

One Piece chapter 1091 juga akan fokus pada perang total di Egghead Island, di mana Angkatan Laut akhirnya melancarkan serangan mereka. Tak hanya itu, kita juga akan mengetahui siapa sosok kuat yang akan menghadang Luffy dkk melarikan diri dari pulau Egghead.

Pada bagian terakhir chapter, Luffy yang sedang kabur menuju kapal Thousand Sunny dibuat terkejut oleh aura kuat yang datang dari bawah tempat mereka berdiri.

Banyak menyebutkan, “aura” kuat tersebut berasal dari pertarungan Sentomaru vs Kizaru.

Sementara itu lainnya mengatakan, kekuatan besar itu datang dari Jay Garcia Saturn–salah satu anggota Gorosei.

Sayangnya, misteri dari hasil pertarungan Sentomaru vs Kizaru dan sosok berkekuatan besar yang Luffy rasakan baru terungkap munggu depan.

Diketahui, One Piece chapter 1091 baru akan tayang pada 3 September 2023 atas permintaan dari sang kreator.

Bagikan

Also Read