Nasional

Ada Pihak yang Menolak Konser Coldplay, Polri Bilang Begini , Kabar Indonesia

Rakyatnesia – Ada Pihak yang Menolak Konser Coldplay, Polri Bilang Begini Pencarian seputar Berita Nasional di dunia maya kian banyak dijalankan masyarakat Indonesia, padahal sebetulnya Berita ini akan kami bahas di artikel ini.

[quads id=10]

Pada artikel Ada Pihak yang Menolak Konser Coldplay, Polri Bilang Begini ini kami ada sebagian pembahasan yang akan kalian baca disini, dan juga mempunyai sebagian sistem penjelasan lain yang bakal membikin kalian terkaget memperhatikan atau membacanya. Jika anda suka dengan berita ini, maka bagikan dengan orang terdekat atau di media sosial kesayangan anda.

[quads id=10]

 

 

 

Rakyatnesia.com – Digelarnya konser Coldplay di Indonesia pada akhir tahun 2023 ini diwarnai dengan penolakan dari beberapa pihak. Ada yang menyatakan menolak kehadiran Coldplay karena dianggap mendukung gerakan LGBT.

 

Terkait itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan, pihaknya menghargai segala bentuk kebebasan berpendapat. Polri pun membuka jalur diskusi apabila ada pihak yang ingin menyampaikan aspirasinya.

 

“Unjuk rasa adalah kebebasan berpendapat, kita akan kawal, apa tuntutannya. Kita harus komunikasi,” kata Ramadhan kepada wartawan, Jumat (19/5).

 

Ramadhan mengatakan, konser Coldplay adalah hiburan publik. Oleh karena itu, Polri akan melakukan pengamanan agar semuanya berjalan aman.

 

“Pengamanan mengedepankan keselamatan publik, fungsi preemtif, preventif, kewajiban kita untuk mengamankan kegiatan masyarakat, bagaimana konser berjalan aman, masyarakat dapat terhibur, dan situas aman dan lancar,” jelasnya.

 

Sebelumnya, kepastian gelaran konser Coldplay di Jakarta akhirnya terkonfirmasi. PK Entertainment selaku promotor konser secara resmi mengumumkan ke publik terutama para penggemar bahwa Coldplay akan menggemar konser di Stadion Gelora Bung Karno di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang.

 

PK Entertainment ternyata tidak sendirian. Dia berkolaborasi bersama promotor lain yaitu TEM Presents dalam perhelatan konser Coldplay di Jakarta. 

 

 

“TEM Presents sangat senang bisa bermitra dengan PK Entertainment sebagai co-promotor untuk membawa Coldplay Music of the Spheres World Tour Jakarta pada 15 November 2023,” ungkap co-promotor Sam Tzovolos dari TEM Presents dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/5).

 

Harry Sudarma dari PK Entertainment menambahkan, konser Coldplay ini sangat spesial di tahun. Sebab,  sepanjang karirnya di dunia musik, Chris Martin dkk baru kali ini menggelar konser di tanah air.

 

 

 

 

Dikutip dari Jawa Pos

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button