Seorang Nenek di Ngrejeng, Purwosari, Nekat Gantung Diri

Sukisno

seorang nenek di ngrejeng, purwosari, nekat gantung diri
Bagikan

BERITA BOJONEGORO (RAKYATNESIA) – Seorang nenek nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri (kendat, Jawa red), di blandar rumah yang ada di samping kamarnya.

Adalah Warisah (66) warga Desa Ngrejeng, RT 017, RW 005, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, ditemukan gantung diri, Sabtu (25/12/2021) sekira pukul 16:30 WIB.

Peristiwa itu berawal saat tetangga korban bernama Sumi yang juga  tetangga korban bermaksud menawarkan makanan lontong pada korban yang sedang sakit. Kemudian Sumi yang juga saksi dalam kejadian itu memanggil korban namun tidak ada jawaban dari dalam rumah.

Merasa tak ada jawaban, selanjutnya saksi langsung masuk ke rumah mencari korban di ranjang tempat tidur namun tidak ada sehingga saksi mencari korban di sekitar rumah dan alangkah kagetnya saat saksi menemukan korban yang sudah tergantung di blandar rumah samping tempat tidur korban.

Mengetahui kondisi korban dalam posisi menggantung itu, selanjutnya saksi berteriak minta tolong ke warga sekitarnya.

Kemudian, datang sebagai saksi kedua Sulasmi yang juga anak korban dan Juli yang juga menantu korban dan mereka tinggal serumah dengan korban.

Kasatpol PP Bojonegoro Arief Nanang Sugianto melalui Kabid Tibum dan Tranmas Benny Subiakto membenarkan adanya kejadian gantung diri yang dilakukan seorang nenek Warisah (66) warga Desa Ngrejeng, RT 017, RW 005, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, ditemukan gantung diri, Sabtu (25/12/2021) sekira pukul 16:30 WIB.

“Berrdasarkan hasil pemeriksaan oleh tim Medis Puskesmas Purwosari, bahwa di tubuh korban  tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dan penganiayaan,” ungkap pria yang akrab disapa Mas Benny itu, Sabtu (25/12/2021).

Lanjut Mas Beny, pihak keluarga korban menyetakan menerima hasil pemeriksaan tim medis dan tidak akan menuntut siapapun dan pihak manapun. Pihak kepolisian meminta keluarga korban untuk membuat surat pernyataan bermaterai.

 Selanjutnya oleh pihak kepolisian jenazah diserahkan kepada keluarga korban untuk segera dikebumikan.

Menurut keluarga korban, selama ini korban mengalami saki menahun dan tak kunjung sembuh, sehingga membuat korban depresi dan mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read