Ada Pengajian Umum dan Bhaksos di Ultah Ke-3 Media Online Rakyat Independen, di Cancung, Bubulan

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (RAKYAT INDEPEN) – Setelah digelar kegiatan bhakti sosial (Bhaksos) donor darah, Rabu (3/9/2018) yang dimulai sejak pukul 09:00 hingga 12:00 wib. Rangkaian kegiatan ulang tahun ke-3 Media Online rakyatnesia.com (RI), dilanjutkan dengan dilaksanaannya Pengajian umum, yang digelar di halaman SDN Cancung II, turut Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Rabu (3/10/2018) malam.

Selain memperingati hari jadinya media online yang memiliki motto mediane rakyat itu, acara juga dirangkai dengan tasyakuran atas dilantiknya Bupati – Wakil Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah – Drs Budi Irawanto,M.Pd. Sayangnya, baik bupati – Wakil Bupati Bojonegoro tak bisa hadir dalam acara tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, dilakukan pemotongan tumpeng oleh Pemred Rakyat Independen Sukisno untuk menandai hari jadi Rakyat Independen yang ke-3. Potongan tumpeng diserahkan kepada Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto yang mewakili Bupati Bojonegoro itu.

Juga dilakukan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim dan Kaum Dhuafa, yang diserahkan secara simbolis oleh Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto, Camat Bubulan Agus Susetyo Hrdianto dan Danramil Bubulan Kapten Inf Suli serta Pemred Rakyat Independen Sukisno.

Ketua Panitia Ulang tahun Media Online Rakyat Independen Sukisno dalam kata sambutanya mengatakan, dipilihnya Desa Cancung, Kecamatan Bubulan sebab selama ini komunikasi Kades Cancung Pujiono dengan Media Online Rakyat Independen cukup bagus. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah desa (Pemdes) Cancung, selalu dipublikasikan melalui media online Rakyat Independen.

“Setiap tahun acara ulang tahun dan kegiatan memperingati HPN (Hari Pers Nasional) selalu berpindah-pindah tempat dan lebih banyak digelar di wilayah perdesaan. Hal itu, sesuai dengan mottonya Rayat Independen mediane rakyat. Dalam pemberitaan kami berupaya menyajikan berita 70 persen dari perdesaan dan 30 persen berita kota,” ungkap pria yang juga pemimpin redaksi (pemred) Rayat Independen tersebut, Rabu (3/10/2018) malam.

Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto saat menyerahkan santunan kepada Kaum dhu’afa ngajian dan anak yatim di acara ulang tahun ke-3 Media Online Rakyat Independen, yang digelar di halaman SDN Cancung II, turut Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Rabu (3/10/2018) malam.

Ditambahkannya, di usianya sudah 3 tahun itu, pembaca Rakyat Independen terus mengalami kenaikan hingga berada di rangking 5 (lima) besar dari puluhan media online yang ada di Kota Ledre ini.

“Kami mohon do’anya, semoga Media Online rakyat independen akan semakin maju dan eksis sehingga bisa mengawal pemerintah kabupaten Bojonegoro dalam melayani dan membangun daerahnya. Kita kawal Bojonegoro agar Bojonegoro agar semakin maju dan warganya makin sejahtera,” ungkapnya.

Sementara itu, Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto dalam kata sambutanya diawali dengan memberikan ucapan selamat an sukses ulang tahun ke-3 Media Onine Rakyat Independen.

“Rakyat Independen ini merupakan media yang bermitra dengan Humas Pemkab Bojonegoro. RI ini rajin menulis kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan Pemkab Bojonegoro. Termasuk, menyampaikan masukan, kritik dan saran dari masyarakat untuk Bojonegoro yang lebih baik,” ungkap Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto, yang hadir mewakili Bupati Bojonegoro itu.

Dalam kesempatan yang sama, Mas Heru – demikian, Kabag Humas Pemkab Bojonegoro Heru Sugiharto, akrab disapa – dirinya menyampaikan salam dari Bupati Bojonegoro untuk warga Desa Cancung dan Wilayah Kecamatan Bubulan sebab Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah tidak bisa hadir sebab banyaknya kesibukan di awal-awal menjabat ini.

Selanjutnya, disampaikan Ceramah agama oleh KH Agus Salim yang berasal dari Pengasuh Pondok Pesantren Khoziniyah, Kendal, Sumbertlaseh, Dander. Dalam ceramahnya, disampaikan tentang pentingnya menyantuni anak yatim, terutama di bulan Muharram atau bulan Suro seperti ini.

Tampa, warga dengan seksama mengikuti acara Pengajian umum dalam rangka ulang tahun ke-3 Media Online Rakyat Independen, yang digelar di halaman SDN Cancung II, turut Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Rabu (3/10/2018) malam.

“Baru kali ini, saya tahu ada wartawan yang menggelar acara pengajian umum dalam ulang tahunnya. Apalagi, masih ditambah dengan memberikan santunan kepada anak yatim dan dhu’afa. Subhanallah, kita do’akan agar Mas Sukisno bersama wartawannya mendapat berkah dari Allah SWT, selamat dunia hingga akhirat kelak, amiin,” ujarnya, sambil diamini ratusan jamaah yang memadati Halaman SDN Cancung II tersebut.

Selanjutnya, disampaikan tentang bagaimana hidup berumah tangga dan bermasyarakat yang baik menurut ajaran ulama yang sesuai dengan tuntunan Kanjeng Nabi Muhammad SAW.

Diakhir ceramahnya, KH Agus Salim yang juga menantu mubalig kondang Bojonegoro K Muhajir itu, mengajak hadirin untuk mendukung pemerintahan baru Bojonegoro dengan Bupati – Wakil Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah – Drs Budi Irawanto, agar mampu membawa Bojonegoro agar lebih baik lagi.

Hadir dalam acara tersebut, Camat Bubulan Agus Susetyo Hardianto yang sekaligus menyampaikan sambutannya, Danramil Bubulan Kapten Inf Suli, Kapolsek Bubulan AKP Nugroho Basuki yang diwkili anggotanya Supri, K Abus Salam, tokoh agama serta undangan lainnya.

Acara dimeriahkan Music Religi Zamzam dari Bojonegoro.Ditutup barokah do’a oleh K Abdus Salam Pengasuh Yayasan Nurus Salam yang ada di desa setempat.

**(Yus/Yan).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar