Kapolsek dan Danramil Malo, Amankan Karnaval dengan Menunggang Kuda

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Kapolsek Malo AKP Hufron Nur Rochim,SH, bersama Danramil Malo Kapten Arh Eeng Mamuro, berkenan memimpin pengamanan karnaval SLTP, SLTA dan Umum, dengan cara menunggang kuda, Minggu (10/9/2017).

Karnaval dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang Ke-72 tahun 2017 Kecamatan Malo itu, mengambil start di Lapangan Sumberrejo dengan finish di Lapangan Malo tersebut, diberangkatkan sekira pukul 13:00 wib dan berakhir sekira pukul 18:00 wib.

Kapolsek Malo AKP Hufron Nur Rochim,SH, kepada para awak media mengatakan, Polsek Malo dibantu Koramil Malo, Satpol PP Kecamatan Malo, untuk bersama-sama mengamankan kegiatan karnaval tingkat SLTP, SLTA dan umum tersebut.

“Saya dan Pak Danramil langsung memimpin pengamanan karnaval, dengan mengerahkan anggota Polsek, Koramil dan Satpol PP Kecamatan Malo, untuk kelancaran karnaval dan suksesnya rangkaian karnaval untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-72, Kecamatan Malo ini,” tegas Kapolsek Malo AKP Hufron Nur Rochim,SH, Minggu (10/9/2017).

Ditambahkannya, dalam kegiatan tersebut, pengamanan dilaksanakan secara maksimal. Sejak persiapan, start dan hingga kegiatan usai, dilakukan pengamanan dengan baik dan tak sampai mengganggu arus lalu lintas.

Agar karnaval berjalan dengan baik dan tak mengganggu lalu lintas, dilakukan pengawalan pawai karnaval tersebut. Pengamanan juga diberikan disepanjang jalur yang dilewati pawai dengan menempatkan petugas. Agar tak memacetkan lalu lintas, peserta di penggal-penggal sehingga tak mengakibatkan macet dan gangguan lalu lintas.

Perlu diketahui bersama bahwa pawai karnaval yang diikuti oleh 24 regu itu, menerjunkan 24 personil yang berasal dari Polsek Malo, dengan dibantu 8 personil Koramil dan 5 personil Satpol PP dan puluhan anggota Linmas dari Desa Malo dan dibantu dari Linmas Se-Kecamatan Malo.

“Dengan pengamanan yang baik, maka kegiatan karnava tingkat SLTP, SLTA dan Umum itu berjalan dengan tertib, aman dan lancar. Tak hanya peserta, para penonton juga cukup antusias untuk menyaksikan karnaval hingga usai,” katanya bangga. **(Kis/Red).

 

 

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar