Bintang Muda Timnas Spanyol: Lamine Yamal

Panjoel Kepo

Bagikan

rakyatnesia.com – Timnas Spanyol telah berhasil mengorbitkan sejumlah bibit unggul dalam tiga tahun terakhir. Yang terbaru adalah Lamine Yamal, yang mengemuka sebagai salah satu yang paling menjanjikan!

Yamal, yang baru berusia 16 tahun, mendapat kesempatan debutnya di bawah arahan pelatih tim nasional senior, Luis de la Fuente, dalam pertandingan lanjutan kualifikasi EURO 2024 Grup A melawan Georgia pada Jumat (8/9/2023) waktu Indonesia Barat.

Pemain muda yang berasal dari Barcelona ini tampil mengesankan ketika dia masuk lapangan pada menit ke-44 menggantikan Dani Olmo yang mengalami cedera.

Namun, bukan hanya sekadar debut biasa, Yamal bahkan mencetak gol pertamanya dalam pertandingan tersebut, pada menit ke-74.

Yamal berdiri tegap di tiang terjauh dan dengan percaya diri mengeksekusi umpan silang mendatar yang disodorkan oleh Nico Williams dari sayap kiri.

Gol yang luar biasa ini membantu Spanyol meraih kemenangan telak 7-1 atas tuan rumah Georgia di Boris Paichadze Dinamo Arena.

Gol yang baru saja dicetak oleh Yamal menjadikan dirinya jadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah bagi timnas Spanyol.

Yamal mencetak gol saat usianya yang masih 16 tahun 57 hari. Dia memecahkan rekor pencetak gol termuda yang sebelumnya dipegang oleh Gavi.

Pemain yang juga berasal dari Barcelona tersebut mencetak gol bagi timnas senior Spanyol saat berusia 17 tahun 304 hari pada 2022 lalu.

Gavi sebelumnya juga memecahkan rekor pencetak gol termuda timnas Spanyol yang dipegang pemain Barcelona lainnya, Ansu Fati. Fati mencetak gol di usianya yang ke-17 tahun 311 hari pada 2020 lalu.

Sebelum dipanggil ke timnas Spanyol, Yamal terlebih dahulu tampil mengesankan di Barcelona. Ia bahkan sudah diajak berlatih ke tim senior saat berusia 15 tahun pada 2022 lalu.

Yamal lalu mencatatkan debutnya di La Liga pada April 2023 atau pada pekan ke-32 musim 2022/2023. Ia jadi debutan termuda kelima di Liga Spanyol saat berusia 15 tahun 290 hari.

Tidak hanya itu, Yamal baru-baru ini juga jadi sorotan pada pekan ke-3 Liga Spanyol 2023/2024. Di usianya yang baru 16 tahun, Yamal seorang diri ‘menggendong’ Barcelona untuk memenangkan laga melawan Villarreal (4-3).

Satu assist dicatatkannya pada laga tersebut, sekaligus menjadikannya jadi pemain termuda di La Liga abad ke-21 yang mencatatkan assist saat usianya 16 tahun 45 hari. Yamal juga dinobatkan sebagai MVP.

Ya, dari ketiga pemain muda tersebut, semuanya memiliki kesamaan. Ketiganya adalah pemain Barcelona dan merupakan lulusan dari akademi Barcelona yang terkenal, La Masia.

Ketiga bisa dipanggil ke timnas Spanyol bukan karena kebetulan belaka. Fati, Gavi, dan Yamal sebelumnya sudah beberapa kali tampil mengesankan bersama tim senior Barcelona.

Bagikan

Also Read