Baca Ini Unik! Truk ‘Telolet’ Semarakkan HUT RI dengan Klakson Lagu 17 Agustus Terbaru

Dedi Suparman

Bagikan

Bunyikan Klakson Lagu 17 Agustus di Perbukitan

Info Viral; Setiap orang punya cara sendiri memeriahkan perayaan HUT kemerdekaan Indonesia. Baru-baru ini netizen dihebohkan dengan sebuah video yang merekam moment sebuah truk dengan bunyi klakson lagu 17 Agustus 1945.

Video viral ini diunggah oleh akun TikTok @sahabtpartyfams pada (23/7) lalu. Dalam video memperlihatkan sebuah truk kuning di Sulawesi Selatan yang berjalan di tanjakan jalan poros ke Camba dan Bone. Saat itu kondisi jalanan cukup macet, karena medan yang dilalui sempit.

Kemudian pengendara lain berteriak supaya sopir membunyikan klaksonnya. Sang sopir pun membunyikan klakson sekali. Dirasa kurang, pengendara lain berteriak lagi.

Jokowi Pakai Baju Adat Sultra, Begini Maknanya

Rakyatnesia

“Bunyi lagi om,” teriak suara seorang pengendara meminta kepada sopir truk untuk membunyikan klakson.

Saat itulah terdengar lagu lagu “17 Agustus 1945” dari klakson yang dibunyikan.

“Oke sih,” tulis pengunggah sebagai keterangan video unggahannya.

Video unggahan tersebut hingga kini telah ditonton sebanyak 1,9 juta kali dan dibanjiri lebih dari 1.200 komentar beragam dari warganet.

Netizen Puji Jiwa Nasionalis Supir Truk

Meski belum diketahui sosok pengemudi truk itu, namun warganet beramai-ramai memuji semangat nasionalisme sopir. Kolom komentar pun dipenuhi pujian.

“Jiwa nasionalis nya tinggi,” tulis pemilik akun @abyankoe.

“Luar biasa jiwa nasionalismenya,” puji dari akun @rmy1693.

“Dari segala transportasi nasionalisme paling tinggi emg di truk. Kereen,” celetuk pemilik akun @andrealfa.n.

Contek Ide Lomba 17 an Unik, Bikin Ketawa Ngakak

Rakyatnesia

Selain komentar-komentar pujian untuk sang sopir, ada juga komentar warganet yang mengartikan maksud dari klakson tersebut.

“Merdeka tak hanya saat 17 an. Merdeka itu setiap hari.. Merdekaa!!,” ujar @kokopeci.

“Merdeka berarti bebas memilih dan berjuang meraih impian kita,” kata akun @ditobak82.

Klakson truk memang kerap menjadi favorit lagu bagi pengguna jalan. Sebab jaman now banyak supir truk yang mengganti bunyi klakson dengan lagu-lagu unik. Bahkan demam lagu telolet Om pernah viral dan ngetren beberapa tahun silam.

Baca terus Satu Viral agar menjadi media Berita Viral yang memberikan info viral kepada kawula muda. Setiap harinnya akan memberikan Berita Viral Terkini dan Info Viral terupdate untuk kamu.

Jangan lupa cek category Event Satu Viral karena dengan membaca artikel Satu Viral kamu bisa bergabung dengan komunitas  #satucircle dan dapatkan jutaan hadiahnya.

Bagikan

Also Read