FeaturedKesehatan

Tim Surveyor KARS Kunjungi RSUD Padangan, Sambut Akreditasi Nopember Mendatang

BLORA (RAKYAT INDEPENDEN) – Kegiatan Simulasi Akreditasi RSUD Padangan oleh Tim Surveyor KARS (Komite Akreditasi Rumah Sakit), digelar di Cendana Room Meeting Hotel Grand Mega Cepu, yang berada di Jalan Tambakromo 27, Kelurahan Cepu, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa tengah, Minggu (12/8/2018) malam.

Pj Bupati Bojonegoro DR Suprianto,SH,MH, berkenan hadir dalam acara tersebut. Saat didaulat untuk memberikan sambutan, pria yang akrab disapa Pak Pri itu, mengatakan bahwa bidang kesehatan dan pendidikan merupakan prioritas Pemkab Bojonegoro dan menjadi masalah utama bangsa Indonesia.

obat joni kuat

“Kesehatan menjadi unsur terpenting dan skala prioritas di Pemkab Bojonegoro. Sebab, hal itu erat hubungannya dengan kesejahteraan masyarakat. Jika masyarakatnya sehat maka masyarakat itu bisa bekeja dengan baik sehingga mereka bisa meraih kesejahteraanya,” ungkap Pj Bupati Bojonegoro DR Suprianto,SH,MH.

Ditambahkan, selain kesehatan yang terpenting bagi masyarakat adalah bidang pendidikan. Jika masyarakat memiliki pendidikan yang baik dan sehat jiwa raganya maka tujuan Akreditasi yaitu sebuah upaya meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat sesuai standart yang berlaku bakal segera tercapai.

Sementara itu, Dr Yusuf Hamid,SPPd,MARS, selaku ketua Tim Survey KARS mengatakan, bahwa Akreditasi ini essensinya merupakan bentuk pengakuan Rumah Sakit dalam menyelenggarakan pelayanan kepada masyarakat sesuai standart nasional yang ditentukan oleh KARS.

“Survey simulasi seperti ini merupakan bentuk uji coba atau try out sebelum rumah sakit ini layak mendapatkan Akreditasi,” ungkap Dr Yusuf Hamid,SPPd,MARS, Minggu (12/8/2018).

Dalam kesempatan yang sama, Direktur RSUD Padangan Dr Sunhadi, menyampaikan bahwa agar tim Survey KARS bisa memberikan bimbingan dan panduan kepada Tim Pokja Medis dan Keperawatan RSUD Padangan.

“Kami siap menerima arahan, bimbingan dan pabduab dari Tim Survey KARS sehingga kita dapat melakukan Akreditasi yang pelaksanaannnya sekitar bulan November mendatang,” tegas Sonhaji.

Ditambahkan, dengan bimbingan itu, pihaknya dapat menyempurnakan segala sesuatu di rumah sakit milik Pemkab Bojonegoro itu, sehingga ke depan bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang berobat di rumah sakit kebanggan warga di wilayah Kecamatan Padangan itu.

**(Yan/Red).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button