Pudji Dewanto, Sampaikan Visi Misi Sebagai Bacabup di Hadapan Bappilu DPC Partai Hanura Bojonegoro
BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Pudji Dewanto (46) tergolong bakal calon bupati (bacabup) Bojonegoro yang masih muda, aktif dan cukup energik. Hal itu terbukti dengan kesibukanya sebagai konsultan sebuah perusahaan persero di Jakarta, tapi guna mensukseskan pencalonannya itu, dia harus bolak-balik Jakarta-Bojonegoro pada setiap seminggu sekali.
Guna memuluskan jalan dari bacabup menjadi cabup saat berlaga di kancah Pilkada Bojonegoro 2018, Pudji Dewanto juga sudah melamar di 3 (tiga) partai politik (parpol) yang ada di Bumi Angling Dharma itu. Mulai dari daftar bacabup di DPC PDI Perjuangan Bojonegoro, DPD Partai Nasdem Bojonegoro hingga di DPC Partai Hanura Bojonegoro.
Setelah mengambil formulir pendaftaran di Bappilu Partai Hanura Bojonegoro, Sabtu (29/7/2017) di Kantor DPC Partai Hanura yang berada di Jl Kolonel Sugiono, Bojonegoro, Jawa timur, pada hari Senin (31/7/2017), pria yang akrab disapa Kang PD itu, sudah mengembalikan formulir pendaftaran yang menjadi bukti keseriusannya untuk maju sebagai bacabup melalui partai yang didirikan Jenderal (Purn) Wiranto itu, sekira pukul 12:00 wib. Sedangkan Senin (31/7/2017) sekira pukul 16:00 wib, yang bersangkutan langsung menyampaikan visi-misi sebagai bacabup Bojonegoro di sekretariat Bappilu yanga berada di Kantor DPC Partai Hanura Bojonegoro itu.
Kang PD yang dimasa kecilnya tinggal di Jl Teuku Umar, Kelurahan Kadipaten, Kecamatan Bojonegoro Kota itu, menyampaikan visi dan misinya dihadapan Bappilu DPC Partai Hanura Bojonegoro, Jajaran pengurus DPC Partai Hanura Kabupaten Bojonegoro dan hadir utusan dari DPD Jawa timur.
Tampak hadir Ketua DPC Partai Hanura Bojonegoro Mohammad Mashadi dan sekretarisnya Jumariyanto dan pengurus lainnya. Ketua Bappilu DPC Partai Hanura Bojonegoro Dedi Agustono yang didampingi sekertarisnya Danang YP serta anggotanya. Sedangkan dari DPD Jawa timur, hadir Sekretaris Bappilu DPD Partai Hanura Jawa timur Moh Farhan,
Dalam penyampaian vis misi sebagi bacabup Bojonegoro, Kang PD memili visi menjadi Bojonegoro yang sejahtera, mandiri dan berkeadilan. Sedangkan misi yang disampaikan adalah, meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui peningkatan pelayanan pendidikan, kesehatan kependudukan dan kebutuhan sosial dasar lainnya. Meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastrukturdi Bojonegoro. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan memaksimalkan sumber daya yang ada di daerah dengan berbasis pada pemberdayaan masyarakat.
Misi selanjutnya adalah, Menciptakan iklim investasi yang kondusif agar dapat menunjang pertumbuhan ekonomi dan sekaligus menciptakan peluang kerja. Meningkatkan peran aktif masyarakat di segala sektor. Meningkatkan dan mempermudah pelayanan publik di semua sektor.
Bacabup Pudji Dewanto membacakan visi misinya Senin (31/7/2017) sedangkan 3 (tiga) bacabup lainya yakni, Arief Januarso, Akmal Boedianto dan Wahyu Subakdiono membacakan visi misinya Selasa (1/8/2017) yang bertempat di Kantor DPC Partai Hanura Bojonegoro.
Sementara itu, Ketua Bappilu Dedi Agustono kepada rakyatnesia.com mengatakan, hingga pendaftaran ditutup tanggal 31 Juli 2017, pendaftar berjumlah 4 (empat) bacabup-bacawabup Pilkada Bojonegoro 2018 yang melalui penjaringan di DPC Partai Hanura Bojonegoro. Keempatnya sudah hadir dan berkenan menyampaikan visi dan misinya secara lisan dibacakan dihadapan Bappilu Partai Hanura Bojonegoro, DPC Partai Hanura Bojonegoro dan disaksikan Bappilu dari DPD Provinsi Jawa timur.
“Hingga pendaftaran ditutup tanggal 31 Juli 2017 pendaftar bacabup-bacawabup yang mengikuti penjaringan melalui Partai Hanura Bojonegoro ada empat dan semuanya telah mengikuti tahapan membacakan visi misinya yang telah digelar di Kantor DPC Hanura Kabupaten Bojonegoro,” tegas Ketua Bappilu Dedi Agustono, Selasa (1/8/2017).
Data yang berhasil diperoleh dari Bappilu DPC Partai Habura Bojonegoro, bahwa bacabup-bacawabup yang mendaftarkan diri di Panitia Pendaftaran Bacabup-Bawabup DPC Partai Hanura Bojonegoro, hingga ditutup pendaftaranya berjumlah empat. Para bacabup-bacawabup diantaranya, Arief Januarso tokoh muda yang berasal dari Universitas Bojonegoro (Unigoro), Akmal Boedianto seorag kepala dinas di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa timur, Wahyu Subakdiono Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Bojonegoro dan Pudji Dewanto yang sehari-hari aktif berkarier di bidang konsultan di Jakarta. **(Kis/Red).