Jelang Final Euro 2020 : Ini Alasan Italia Pantas Takuti Ancaman Raheem Sterling Rakyatnesia

Dedi Suparman

Bagikan

rakyatnesia.com – Sebelum pertemuan final Euro 2020 dimulai, manajer Italia Roberto Mancini mengakui bahwa Raheem Sterling merupakan ancaman terbesar Inggris bagi Azzurri dalam pertemuan mereka di Wembley nanti, dan bos berusia 50 tahun itu tidak salah.

Belakangan ini Raheem Sterling memang tengah berada dalam performa luar biasa saat membela negaranya, termasuk dalam penampilan untuk Inggris di Kejuaraan Eropa musim panas ini, saat dia membungkam segala kritik yang dialamatkan padanya pra-turnamen.

Roberto Mancini sangat tepat untuk mewaspadai penyerang Manchester City itu karena menurut statistik, pemain berusia 26 tahun itu terlibat dalam 22 gol dalam 22 penampilan terakhirnya untuk Inggris (15 gol, 7 assist). Dalam 45 caps pertamanya, dia hanya terlibat dalam setengah penghitungan ini (11).

Sementara di Euro 2020 ini, dia sejauh ini sudah mencetak tiga gol dan satu assist dalam enam penampilannya, yang menunjukkan betapa semakin matangnya mantan pemain Liverpool itu saat ini, dengan dia juga memenangkan penalti penting yang membantu Inggris mengalahkan Denmark di semifinal melalui babak tambahan.

Menariknya bahwa Raheem Sterling awalnya banyak menerima kritikan ketika dia disebut-sebut akan diandalkan Gareth Southgate sebagai starter di lini depan, dengan kritikan itu datang karena kurangnya waktu bermain penyerang 26 tahun itu di Manchester City.

Channel Gilabola di Youtube

Tapi dia akhirnya berhasil membuktikan dirinya selama Kejuaraan Eropa tahun ini, dan itu adalah keputusan yang tepat ketika dia merasa terlalu berharga untuk membuat dirinya menolak ketika akan dimasukkan Manchester City dalam paket kesepakatan transfer untuk membawa Harry Kane ke Stadion Etihad.

Sayangnya bagi Italia bahwa mereka akan menghadapi Inggris yang kaya dengan kualitas penyerang sayap dengan tanpa dua bek sayap utama, saat kondisi Alessandro Florenzi masih diragukan dan membuatnya digantikan Giovanni di Lorenzo di sisi kanan, sedangkan Leonardo Spinazzola sudah dipastikan absen panjang dan bek pilihan ketiga Chelsea Emerson Palmieri harus menggantikan tempatnya di bek kiri.

sumber artikel : Gila bola.com

Bagikan

Also Read