Siang Ini, Digelar Deklarasi Dukungan dan Temu Relawan Jokowi Bojonegoro, di GOR Dabonsia

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (RAKYAT INDEPENDEN) – Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Kerja (KIK) Kabupaten Bojonegoro, bekerjasama dengan Relawan Jokowi Jonegoro, bakal gelar Deklarasi Dukungan dan Temu Relawan Jokowi di Bojonegoro, Jawa timur.

Acara yang bakal dihadiri ribuan relawan maupun pimpinan dan kader simpatisan Partai Koalisi Indonesia Kerja alias Pengusung Jokowi, yang digelar di GOR Dabonsia, turut Desa Ngum pakdalem, Dander, Bojonegoro, Sabtu (23/3/2019) siang.

Ketua Tim Kampanye Daerah Jokowi Setyo Wahono melalui sekretarisnya Doni Bayu Setiawan membenarkan, jika kegiatan Deklarasi dan Temu Relawan Jokowi Bojonegoro itu, bakal digelar Sabtu tanggal 23 Maret 2019 siang.

Masihmenurut Mas Donny – demikian, Dony Bayu Setyawan, akrab disapa – bahwa kegiatan tersebut diiniasi dan didukung penuh oleh Keluarga Besar Suprapto dan Pramu, yang keduanya merupakan Pengusaha sukses asal wilayah Kecamatan Dander, Bojonegoro.

“Bakal hadir seribu lebih relawan Jokowi dan akan hadir Ketua TKD Provinsi Jawa Timur, Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin,” ungkap Mas Donny.

Lanjut, pria yang sehari-hari menjabat sebagai anggota DPRD Bojonegoro itu menambahkan, bahwa Deklarasi dan Temu Relawan ini bertujuan untuk menyatukan derap langkah dan pergerakan Partai maupun Relawan yg memperjuangkan Jokowi.

Ditambahkan, kegiatan merupakan bentuk gotong royong dan kesamaan langkah adalah hal paling penting dalam perjuangan politik untuk memenangkan Jokowi kembali menjadi Presiden RI.

“Dalam konteks Bojonegoro, telah dipetakan kondisi dukungan di kecamatan dan desa-desa, yang telah dipotret melalui survey maupun analisis, sehingga telah diputuskan cara untuk melakukan “political maintaince” dalam memenangkan Jokowi. Dengan gotong royong dan sinkronisasi dengan seluruh elemen pendukung Jokowi, kami yakin Jokowi bakal menang di Bojonegoro ini” kata Mas Donny menegaskan.

Selain itu, juga akan menandaskan bahwa strategi pemenangan Jokowi adalah dengan “micro-marketting” dan “micro-targetting” merupakan cara yang paling ampuh untuk mencapai kemenangan. Yaitu menjelaskan keberhasilan Jokowi kepada masyarakat dari pintu ke pintu.

Di akhir komentarnya, pria yang juga Ketua Karang Taruna Kabupaten Bojonegoro itu, menegaskan bahwa pihak berkomitmen untuk melawan berita bohon alias hoax.

“Dengan melawan hoax maka kita akan bisa menghasilkan seorang pemimpin bangsa yang benar-benar teruji dalam melaksanakan pembangunan dan menciptakan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, seperti halnya dengan pasangan capres -cawapres Jokowi-Ma’ruf Amin itu,” pungkasnya.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read