Pengurus Cabang IPNU – IPPNU Kabupaten Bojonegoro, Masa Khidmat 2020 – 2022, Dilantik
BOJONEGORO (RAKYATNESIA.COM) – Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdhatul Ulama (IPPNU) Bojnegoro menggelar pelantikan pengurus masa khidmat, 2020 – 2022. Acara digelar di Pendopo Malowopati Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, di Jalan Mas Tumapel Nomor 1, Bojonegoro, Jawa timur, Minggu (14/2/2021).
Pelantikan tersebut merupakan salah satu bentuk regenerasi organisasi IPNU dan IPPNU. Sebelumnya ketua IPNU Bojonegoro dijabat M. Sukron Bajuri, kini digantikan M Fakhrul Irwansyah. Sedang ketua IPPNU sebelumnya Nurul Afifah kini digantikan oleh Rida’ul Bariroh. Masa khidmad periode 2020-2022.
Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah yang hadir dalam pelantikan tersebut menyampaikan bahwa sangat baik jika organisasi agama IPNU maupun IPPNU bisa bersinergi dengan Pemkab Bojonegoro, baik pengurus cabang kabupaten maupun pengurus PAC tigkat kecamatan hingga Ketua Ranting yang bersinergi dengan Lurah dan Kepala desa setempat.
“Karena kini, bandul kebijakan, perencanaan, anggaran sebagian masuk ke tingkat desa. Termasuk pemerintah kabupaten jika akan menggunakan kebijakan tentunya berbasis desa,” ucap wanita yang akrab disapa Bu Anna itu.
Bu Anna menjelaskan bahwa Pemkab Bojonegoro beberapa tahun ini fokus untuk mempercepat pemertaan pembangunan. Karena jika ada keseimbangan pemerataan pembangunan akan menjadi sebuah kesenjangan, dilihat dari database kita akan menyisir pemerataan pembangunan di wilayah pinggir Bojonegoro.
Sementara itu, Wakil Ketua Pimpinan Cabang Nahdhatul Ulama (PC NU) Bojonegoro K. Agus Jauhar Maarif yang hadir dalam acara menuturkan bahwa pihaknya merasa bangga karena melihat kader-kader NU muda yang luar biasa.
“Sebagai generasi tua kami menjadi bangga dan memberikan apresiasi generasi muda NU yang luar biasa ini. Semoga ke depanya penerus generasi NU semakin berkualitas,” kata K. Agus Jauhar Maarif menegaskan.
Masih dalam penjelasanya, dengan adanya kader IPNU dan IPPNU yang berkualitas, dapat berkontribusi sekaligus berkontribusi dengan pemerintah dalam membangun Kabupaten Bojonegoro agar menjadi lebih baik lagi.
Dalam acara tersebut hadir pula Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pimpinan Pusat IPPNU Nurul Hidayatul Ummah, Ketua PW IPNU Choirul Muntadiin, Ketua PW IPPNU Puput Kurniawati, PCNU, serta organisasi kepemudaan.
**(Kis/Red).