Bojonegoro Makin Indah Dengan Warna-Warni Bunga Bougenville

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO- Gerakan Menuju Tanam Sejuta Bougenville oleh Bupati Bojonegoro Suyoto di SMA 1 Sumberrejo (19/12/2016) lalu, makin menunjukkan keindahan Jalan nasional antara Bareno hingga Margomulyo. Terutama, yang sudah nampak berbunga, bagus dan terlihat indah adalah di sepanjang jalan nasional Baureno, Sumberrejo dan Balen.

Tanaman bougenville yang ada di sepanjang Jalan raya masuk Baureno atau pintu masuk Kabupaten Bojonegoro dari timur, Jalan Raya Talun hingga Prayungan Kecamatan Sumberrejo dan Jalan dari Margomulyo hingga Margomulyo Kecamatan Balen sudah nampak segar dan berbunga dengan indahnya.

Ketua DKP Bojonegoro Hj Nurul Azizah mengatakan, guna merealisasikan gerakan menuju tanam sejuta bougenville, sehingga di tahun 2016 ini dianggarkan Rp 500 juta. Dana sebesar itu, jika dibelikan bibit bougenville yang dijual di toko-toko @ Rp 25 ribu, maka hanya memperoleh 20 ribu bibit.

“Tahun 2016 ini, DKP memperoleh anggaran 500 juta untuk penanam bougenville, akan tetapi jika dibelikan bibit bougenville dengan harga pasaran @ 25 ribu, maka hanya akan memperoleh 20 ribu bibit,” demikian disampaikan Kepala DKP Bojonegoro Hj Nurul Azizah saat Dialog Interaktif di Pendopo Malowopati Pemkab Bojonegoro, Jum’at (29/1/2016).

Masih menurut Nurul, dalam mensukseskan Gerakan Menuju Tanam sejuta Bougenville, kita harus berupaya membuat Bojonegoro menjadi wilayah berbunga sehingga Bojonegoro menjadi daerah yang indah dan asri dengan warna-warni bunga Bougenville.

Guna mensukseskan gerakan itu, Pemkab Bojonegoro melalui DKP menawarkan kepada masyarakat untuk turut serta membuat pembibitan bunga bougenville. “Silahkan masyarakat membuat pembibitan bougenville, nanti kita beli. Kita akan membeli dengan harga 3 ribu untuk satu bibit dengan ketinggian 70 centi meter (cm). Jika kita beli bibit dengan harga segitu, maka kita bisa memperoleh 120 ribu bibit bougenville di tahun 2016 ini,” tegasnya.

Untuk pembibitan, pihak Pemdes Baureno sudah mengajukan untuk ikut pembibitan bougenville. Tidak hanya Baureno saja,kami tawarkan kepada semua lapisan masyarakat untuk turut serta membuat pembibitan itu, termasuk rumah tangga, sekolah-sekolah atau kantor-kantor, bisa saja ikut mengajukan pembibitan itu. Kalau memenuhi criteria, pasti kita beli.

“Dalam kegiatan ini, kami laksanakan dengan transparan. Kami ingin kegiatan pembibitan bougenville dilaksanakan dengan cara pemberdayaan masyarakat, yaitu dengan melakukan pembibitan sendiri oleh masyarakat. Jangan lupa, sebelum membuat pembibitan menghubungi Kantor DKP Bojonegoro untuk meminta jatah dan syarat-syarat apa saja harus dipenuhi dalam pembibitan itu. Agar dikomunikasikan dulu dengan kami di DKP Bojonegoro,” pungkasnya.

Perlu diketahui, jika sebelum Gerakan Tanam Sejuta Bougenville DKP sudah memulai menanam bougneville di sepanjang jalan nasional yaitu Jl Raya Baureno hingga Bojonegoro (kota) yang hasilnya saat ini sudah bisa dilihat. Bunga Bougenvile itu, sudah tumbuh subur dan berbunga dengan warna-warni hingga membuat makin eloknya pemandangan di sepanjnag jalan nasional di Bojonegoro itu.

Jika disusul dengan gerakan itu dan ditambah dengan dukungan dana APBD 2016 untuk pengadaan bibit bougenville maka Bojonegoro akan makin indah dengan warna-warni bunga bougenville. **(Kis)

Bagikan

Also Read

2 pemikiran pada “Bojonegoro Makin Indah Dengan Warna-Warni Bunga Bougenville”

  1. memang bagus pak tanaman bunga bougenvil yang tertanam di sepanjang jalan boureno, bikin semakin indah kota bojonegoro. sukses selalu untuk semuanya

    Balas

Tinggalkan komentar