Viral, Tim Kujang Sita Puluhan Miras dari Warung Kelontong di Kawasan Alun-Alun

Nur Chafshoh

Bagikan

Rakyatnesia.com – Kabar Viral Perihal Tim Kujang Sita Puluhan Miras dari Warung Kelontong di Kawasan Alun-Alun ini kian banyak dicari oleh masyarakat internet – masyarakat internet di Indonesia, Mulai dari para pengguna Media sosial Facebook, Tiktok, Instagram. Apakah anda telah membaca kisah menarik Tim Kujang Sita Puluhan Miras dari Warung Kelontong di Kawasan Alun-Alun ini, bila belum silahkan merasakan isu viral ini dikenalkan oleh kami untuk anda.

Rakyatnesia.com – Polresta Bogor Kota melalui Tim Kujang menyita puluhan botol minuman keras (miras) di warung kelontong sekitar kawasan Alun-Alun dan Plaza Jambu Dua pada Minggu malam, 15 Januari 2023.

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, penyitaan miras tersebut dilakukan pada Minggu dini hari. Di mana operasi miras ini diikuti oleh anggota Satuan Reserse Kriminal, Narkoba dan Satuan Intel Polresta Bogor Kota.

“Yang menjadi sasaran tempat operasi miras ialah warung kelontong sepanjang Jalan Dewi Sartika, Kecamatan Bogor Tengah dan sepanjang jalan sekitar Warung Jambu, Kecamatan Bogor Utara,” kata Bismo dalam keterangannya, Senin 16 Januari 2023.

Kombes Bismo menyebutkan, miras yang disita berasal dari berbagai jenis. Mulai dari anggur, arak, tuak, hingga ciu yang dibungkus dalam bungkus plastik.

Sementara itu, Kasat Resnarkoba Polresta Bogor Kota, Kompol Agus Susanto, menyebutkan ada beberapa titik yang menjadi daerah pantauan kepolisian dalam operasi miras.

Pertama, yakni daerah sekitar Plaza Jambu Dua, Kecamatan Bogor Utara. Serta di daerah sekitar Alun-Alun Kota Bogor, Kecamatan Bogor Tengah.

Oleh karena itu, sambung Agus, pihaknya bersama TNI dan Satpol PP Kota Bogor terus melakukan operasi di dua titik tersebut. Termasuk melakukan tindakan terhadap para pedagangnya.

“Kita lakukan pendataan, kemudian juga ada beberapa tempat yang dilakukan tindak pidana ringan (tipiring). Tipiring ini kita lakukan langsung di tempat atau bisa diajukan ke pengadilan,” kata Agus.

Di samping itu, lanjutnya, hasil pemantauan di lapangan masih banyak pembeli miras yang masih berstatus sebagai pelajar. Sehingga, tak jarang pihaknya juga melakukan pendataan terhadap para pembeli miras.

“Karena salah satu yang jadi penyebab tadi disampaikan penyebab tawuran itulah mengkonsumsi minuman beralkohol,” tutupnya. (Ibnu Galansa)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

Nah Itu tadi Berita viral Tim Kujang Sita Puluhan Miras dari Warung Kelontong di Kawasan Alun-Alun, apabila anda suka atau terkesan dengan tulisan ini, silahkan bagikan di media sosial kesayangan anda, biar teman – sahabat atau saudara tak tertinggal update kabar – info viral hal yang demikian.

Bagikan

Also Read

Tags