Tina Toon ajak generasi muda gelorakan semangat persatuan Pancasila
[ad_1]
Ajakannya itu berkaca dari semakin berkembangnya kemajuan teknologi dan informasi yang memiliki peredaran informasi tinggi tak terkecuali konten bermuatan negatif dan dapat menjadi tantangan untuk kesatuan bangsa.
“Saat ini mudah sekali informasi hoaks tersebar dan menyebabkan perpecahan di masyarakat. Jadi kita harus tetap memegang teguh Pancasila sebagai prinsip- prinsip dasar bermasyarakat di Indonesia. Harus tetap solid dan menjaga yang namanya gotong royong supaya masyarakat Indonesia tidak hanya hebat di mata sendiri tapi juga di mata dunia,” ujar wanita muda yang memegang jabatan anggota DPRD DKI Jakarta itu saat dihubungi rakyatnesia,Selasa.
Sebagai wanita yang juga aktif menjadi Wakil Rakyat DKI Jakarta, Tina Toon mengingatkan masyarakat mengilhami perayaan Pancasila bukan hanya sebagai selebrasi belaka.
Ia berharap Pancasila dapat terus dihayati dan masyarakat dapat berpegang teguh penerapannya di kehidupan sehari- hari agar tercipta masyarakat yang saling peduli.
“Adanya Pancasila itu membuat kita dipersatukan. Jangan cuma jadi hafalan tapi diterapkan ke kehidupan sehari- hari. Bagikan semangat Pancasila kepada siapapun yang kamu temui. Kalau mau hidup berbeda- beda tapi tetap satu seperti semboyan Bhineka Tunggal Ika, ya kita tentunya harus mengaplikasi Pancasila,” kata mantan penyanyi cilik itu.
Ia memberikan contoh penerapan Pancasila yang kini dijalaninya misalnya seperti Sila keempat dan kelima yang berisi “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan” serta “Keadilan Sosial bagi seluruh rakyat Indonesia”.
Posisinya sebagai wakil rakyat itu menjadi caranya menghadirkan keadilan sosial dan menjawab kebutuhan masyarakat sebagai bagian dari penerapan Pancasila.
“Intinya kita Indonesia, kita tentu ada perbedaan tapi kita disatukan karena Pancasila. Jadi dalam kegiatan sehari- hari mulai dari sekolah, bekerja, hingga lingkungan interaksi sosial kita Pancasila itu harus terus diterapkan agar masyarakat damai dan aman,” ujar Tina.
Baca juga: Tina Toon kenang Papa T Bob, pencipta lagu “Bolo-Bolo”
Baca juga: Tina Toon ingin manajemen taman ala Risma bisa diterapkan di Jakarta
Baca juga: Tina Toon ajak mahasiswa melek politik
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © rakyatnesia 2021
Sumber: https://www.antaranews.com/berita/2186182/tina-toon-ajak-generasi-muda-gelorakan-semangat-persatuan-pancasila
Originally posted 2021-06-01 15:08:09.