Olahraga

Persela Lamongan Kedatangan Asisten Pelatih Baru Bernama Danur Dara

Rayatindependen.comPersela Lamongan akhirnya resmi memperpanjang kontrak dari AJi Santoso. Tidak berhenti disitu pihak manajemen Persela Lamongan juga mendatangkan seorang bernama Danur Dara.

Mantan pelatih Perssu Sumenep ini menyandang peran barunya di Liga 1 sebagai asisten pelatih Persela Lamongan untuk musim Liga 1 2018.

obat joni kuat

Danur akan bertugas membantu kinerja Aji Santoso dan berkolaborasi dengan pelatih lainnya, yakni asisten pelatih lama, Ragil Sudirman dan pelatih kiper, Erick Ibrahim.

Kerja sama antara Aji Santoso dan Danur Dara bukan kali pertama. Keduanya sudah pernah bekerjasama di ASIFA dan di tim sepakbola PON jatim 2012 silam.

Saat itu, Aji Santoso menjabat Direktur Teknik, sebelum ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia U-22 proyeksi Kualifikasi Piala Asia 2012 dan Sea Games 2015 saat Indonesia mendapat sanski FIFA.

“Selama saya melatih Persela, hanya ada 3 pelatih. Tentunya dengan 3 pelatih selama satu kompetisi penuh, tidak ideal. Maka dari itu saya membutuhkan satu asisten pelatih lagi untuk membantu saya,” kata Aji Santoso pelatih Persela, Selasa (5/12/2017).

Untuk pekerjaan yang bakal dijalankan Danur, nampaknya juga tidak kalah berat dari Aji. Danur akan bekerja untuk pemain di bangku cadangan, dan juga bekerja di bagian teknis yang diinstruksikan instruktur kepala.

Contohnya menyusun dan mengawasi menu latihan serta sejumlah tugas teknis lainnya.

“Jika kita punya 2 asisten instruktur, salah satunya bisa memimpin latihan pemain yang tidak dibawa saat laga away,” jelas mantan pelatih Arema FC tersebut.

moch akbar fitrianto

Jurnalis Dari Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 10 tahun. Tulisan berita Lamongan, umum, prediksi bola , dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button