berita bojonegoroFeatured

Dibangun Dengan Dana BKKD 2022, Kini Jalan Poros Desa Cancung Nglenyer

BOJONEGORO (RAKYATNESIA) – Pemerintah Desa (Pemdes) Cangcung, Kecamatan Bubulan, telah menerima Bantuan Keuangan Khusus Kepada Desa (BKKD), yang dananya bersumber dari APBD 2022 Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur.

Dalam kegiatan BKKD 2022 ini, Pemdes Cancung menerima bantuan sebesar Rp 1.101.578.400; yang dialokasikan untuk pembangunan jalan aspal di jalan poros desa yang berada di Lingkungan RT 11/ RW 004, RT 014/ RW 005 dan RT 015/ RW 005.

Jalan poros desa yang sebelumnya pernah di rabat beton dengan program PNPM itu, sudah beberapa kali dilakukan pemeliharaan namun kondisinya mengalami kerusakan dan berlubang sehingga kini telah dibangun dengan menggunakan dana BKKD 2022 dengan alokasi jalan aspal hoitmix.

Pembangunan yang baru saja selesai dilaksanakan adalah pembangunan jalan aspal BKKD 2022 tahap pertama. Dalam tahap pertama ini, dilakukan penyerapan anggaran 50 persen dari jumlah bantuan yakni, Rp 550.789.200;

“Dana Rp 550 juta lebih itu, kita manfaatkan untuk membangun jalan dengan lebar 3 meter dan panjang jalan 418,8 meter,” demikian dikatakan Ketua Timlak BKKD Cancung, Biantoro, Selasa (11/10/2022).

Lanjut Biantoro, dengan telah diselesaikannya pembangunan jalan BKKD 2022 tahap pertama itu, pihaknya ke depan menunggu pencairan tahap kedua sehingga program BKKD 2022 Desa Cancung bisa dituntaskan dan masyarakat dapat menikmati jalan poros desa yang nglenyer itu.

Tampak, hasil pembangunan jalan aspal hotmix alokasi BKKD 2022 tahap pertama, Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur. (Foto: Sukisno).

Ketua RT 011 Yani (61) saat dimintai komentarnya mengatakan, dirinya beserta warga di RT 011 ini merasa sangat senang dapat pembangunan jalan aspal hotmix yang sangat mulus ini.

“Baru kali ini, jalan menuju lingkungan kami ini dibangun cukup baik yaitu jalan aspal. Semoga nanti kalau ada kerusakan bisa segera dilakukan pemeliharaan sehingga nglenyer terus,” ungkap pria yang akran disapa Pak RT itu, serius.

Sementara itu, Kepala Desa Cancung Pujiono mengatakan, bahwa pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah yang telah memberikan perhatian kepada desanya sehingga turut memperoleh alokasi dana BKKD 2022 dengan sistem swakelola tersebut.

“Terima kasih Buk’e (sebutan Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah) atas bantuan BKKD 2022 yang telah diberikan kepada masyarakat Desa Cancung ini. Sebagai bukti tanggung jawab, pembangunan jalan aspal sudah dilaksanakan di tahap pertama ini dengan baik,” ungkap Kades Cancung Pujiono, Selasa (11/10/2022).

Lanjut Pujiono, pihak Timlak BKKD 2022 Desa Cancung telah melaksanakan tahapan kegiatan sesuai dengan progress yang ada. Semua kegiatan telah dijalankan oleh Timlak, pihak Pemdes tinggal mengawasi saja.

“Bantuan harus dilaksanakan sesuai RAB, karena pembangunan dilaksanakan di desa kita sendiri, makanya saya selalu wanti-wanti kepada Timlak agar bekerja dengan baik sehingga pembangunan yang dihasilkan bisa dinikmati oleh masyarakat Desa Cancung tercinta ini,” kata Pujiono menegaskan.

Bebeberapa warga setempat yang berhasil ditemui rakyatnesia.com menyebutkan, pembangunan jalan yang telah dilaksanakan itu, sudah dapat dirasakan oleh masyarakat yaitu bisa memperlancar lalu lintas.

“Memperlancar lalu lintas termasuk mempermudah masyarakat yang sebagian besar petani itu untuk membawa pulang hasil pertanian dari sawah dan ladang ke rumahnya masing-masing,” kata salah seorang tokoh masyarakat Daton (57) menandaskan.

Berdasarkan pantauan di lapangan, hasil pembangunan jalan aspal hotmix tersebut cukup bagus, dengan menggunakan berem cor sehingga terlihat sangat rapi dan kokoh.

**(Kis/Adv).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button