KMB Gelar Baksos di 7 Lokasi Yang Berada di Wilayah Kecamatan Sugihwaras

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (RAKYAT INDEPENDEN) – Sebuah Group Facebook (fb) Komunitas Masyarakat Bojonegoro (KMB) yang memiliki base camp di Taman Rajekwesi, Jalan Rajekwesi, Bojonegoro, Jawa timur, gelar bakti sosial (baksos), Minggu (28/7/2019).

Kegiatan baksos digelar di 7 (tujuh) lokasi, yang semuanya berada di wilayah Kecamatan Sugihwaras, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur.

Mereka yang menjadi sasaran baksos diantaranya, Mbah Sarbinah (80) yang beralamatkan di Lingkungan RT 010, di Dusun Ngasem, Desa Siwalan; Mbah Sumi (78) asal Dusun Ngasem, Desa Siwalan; Mbah Kasmi’ah alamat Dusun Mindi, Desa Sugihwaras; Wijayanti (16) asal Dusun Pandean, Desa Glagahwangi; Mbah Nyamisri (75) asal RT 003, Dusun Bulu, Desa Bulu; Mbah Ratmi (90) asal RT 011, Dusun Kalitengah, Desa Wedoro; Mbah Faidah (80) asal Dusun Wedowo, Desa Panunggalan.

“Tujuh sasaran baksos sebagai penerima manfaat semuanya berada di wilayah Kecamatan Sugihwaras. Untuk kegiatan selanjutnya, akan dilanjutnya di wilayah kecamatan lainya yang ada di Kabupaten Bojonegoro ini,” demikian disampaikan pendiri KMB Suprapto kepada rakyatnesia.com, Minggu (28/7/2019).

Masih menurut Suprapto, kegiatan baksos dipimpin oleh Ketua KMB Bunda Indriastutik Prapto dengan rombongan sekitar 50 anggotanya itu.

“Penerima manfaat memperoleh bantuan berupa paket sembako dan uang tunai. Sedangkan Wijayanti (16) asal Dusun Pandean, Desa Glagahwangi, memperoleh bantuan kursi roda dari KMB,” ungkapnya.

Ketua KMB Bunda Indriastutik Prapto saat menjenguk Mbah Ratmi dan menyerahkan bantuan di rumahnya yang berada di Dusun Kalitengah, Desa Wedoro, saat Baksos di wilayah Kecamatan Sugihwaras, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Minggu (28/7/2019).

Sementara itu, Ketua KMB Bunda Indriastutik Prapto saat ditemui di sela-sela acara baksos mengatakan, bahwa kegiatan dilaksanakan atas dukungan Keluarga besar KMB (Komunitas Masyarakat Bojonegoro).

“Dulur-dulur KMB telah berdonasi dan membantu menyampaikan materi serta supportnya sehingga acara ini berlangsung lancar dan meraih sukses,” tegasnya.

Masih menurut Bunda Indri – demikian, Ketua KMB Bunda Indriastutik Prapto, akran disapa – pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada dulur dulur KMB yang telah bersedia menyumbang untuk kegiatan tersebut.

“Semoga para donatur dilancarkan rejekinya, senantisas sehat, panjang umur dan dilancarkan semua urusan hidupnya, amin…,” ujar Bunda Indri dengan penuh harap.

Lanjut Bunda Indri, semoga ke depan akan semakin banyak berbagi untuk masyarakat Bojonegoro yang sangat membutuhkan uluran tangan itu.

“Tiada yang paling membahagiakan kita, selain berbagi dan peduli sesamanya. Karena semakin banyak berbagi maka akan semakin menambah banyak rejeki. Mari terus berbagi sebelum ajal menanti. Semoga kita semua memperoleh berkah Illahi Robbi,” katanya serius.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read