Catatan TepiFeatured

Penyemprotan Disinfektan Di Mako Polres Bojonegoro Guna Memutus Rantai Penyebaran Virus Corona

BOJONEGORO (RAKYATNESIA.COM) – Polres Bojonegoro terus berupaya memutus rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) yang sedang mewabah saat ini.

Salah satu cara yang dilaksanakan diantaranya, dengan menjaga jarak dengan melakukan physical distancing serta melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

obat joni kuat

Penyemprotan cairan berisi bahan kimia ini diharapkan dapat membunuh virus yang dikenal bisa membuat sakit hingga menyebabkan kematian bagi penderitanya itu.

Seperti yang dilakukan Polres Bojonegoro melakukan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan Mapolres, ruang pelayanan, barak anggota dan asrama yang di huni personil Polri dan ASN Polres Bojonegoro.

Kabag Ops Polres Bojonegoro, Kompol Dani Rinawan,SH mengatakan seluruh ruangan baik ruang kerja, ruang pelayanan, barak anggota, sekitaran Mapolres dan asrama dilakukan penyemprotan cairan disinfektan. Ini upaya Polres Bojonegoro mencegah penyebaran virus corona.

“Diharapkan dengan dilakukannya penyemprotan disinfektan di lingkungan Mapolres dapat mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 dan menghindarkan anggota Polres Bojonegoro dari penyebaran virus tersebut,” ucap Kabag Ops yang akrab disapa Pak Dhani itu kepada para awak media, Selasa (5/5/2020) sore.

Dalam penyemprotan tersebut, menggunakan satu unit mobil milik Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, yang berisikan tabung besar dengan cairan disinfektan tersebut.

“Saya berharap dengan dilakukannya penyemprotan cairan desinfektan dapat mencegah wabah virus Corona atau Covid-19,” pungkasnya.

**(Sumber: Humas Polres Bojonegoro/Red).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button