Catatan TepiFeatured

Jalan Ambrol Akibat Diterjang Banjir di Jalan Pemuda, Sambiroto, Kapas, Belum Juga Diperbaiki

BOJONEGORO (RAKYAT INDEPENDEN) – Banjir luapan Bengawan solo yang menggenangi wilayah Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, selama 4 (empat)  yakni, sejak hari sejak Rabu tanggal 6 Maret hingga Sabtu 9 Maret, telah mengakibatkan kerugian materiil (kermat) hingga miliaran rupiah.

Salah satunya adalah kerusakan jalan yang ada di Jalan Pemuda turut Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas, Bojonegoro. Jalan kabupaten atau jalan poros kecamatan penghubung Kecamatan Kota Bojonegoro menuju ke Kecamatan Kapas atau sebaliknya itu, terrgenang air hingga ratusan meter saat banjir awal bulan Maret 2019 lalu itu.

obat joni kuat

Akibatnya, ada kerusakan jalan paving akibat tergerus banjir itu, sekitar 100 meter. Kerusakan terjadi sekitar separo badan jalan. Hanya saja, hingga kini jalan rusak itu dibiarkan saja dan tak kunjung diperbaiki.

Bahkan, di lokasi tersebut tak ada rambu-rambu yang memberikan peringatan agar pengguna  jalan berhati-hati karena jalan mengalami rusak parah alias ambrol akibat diterjang banjir luapan Bengawan solo beberapa waktu yang lalu itu.

Salah seorang pengguna jalan MZ (41) yang sedang melintasi jalan itu menuturkan bahwa sejak banjir surut hingga saat ini jalan yang rusak itu belum juga diperbaiki.

“Jalan rusak kok dibiarkan saja. Kerusakan itu bisa membahayakan pengguna jalan. Terutama di malam hari sebab sepanjang jalan itu, tak ada lampu penerangan jalan,” kata seorang warga yang tinggal di Desa Semenpinggir, Kecamatan Kapas itu, Kamis (21/3/2019) sore.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Bina Marga dan Tata Ruang Nur Sujito, saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa kerusakan jalan itu sudah dilaporkan ke Pemprov Jatim.

“Kemarin BPBD sudah membuat laporan ke Pemprov Jatim. Coba tanyakan ke teman BPBD Bojonegoro,” ujar Nur Sujito singkat, Kamis (21/3/2019) malam.

Saat dikonfirmasi via Whatshapp (WA)nya, Plt Ke Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Bojonegoro Nadhif Ulfia, hingga berita ini diunggah, belum juga memberikan konfrimasinya.

**(Kis/Red).

Sukisno

Jurnalis Utama Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 30 tahun. Tulisan berita bojonegoro umum, Review, dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button