Hiburan

“Stranger Things 4” tambah empat pemain baru

[ad_1]

Jakarta (rakyatnesia) – Netflix menambahkan Amybeth McNulty, Myles Truitt, Regina Ting Chen, dan Grace Van Dien pada musim keempat “Strangers Things”.

Mengutip The Hollywood Reporter, Kamis, keempatnya akan memainkan karakter yang terhubung ke Hawkins High School. Netflix belum menetapkan untuk serial ini, yang musim ketiganya memulai tayang pada Juli 201 meskipun telah merilis cuplikan video untuk tayangan terbarunya.

Baca juga: “Stranger Things 4” tampilkan cuplikan kedua nan misterius

Keempat aktor tersebut akan bergabung dengan sesama pemeran baru Robert Englund, Jamie Campbell Bower, Eduardo Franco, dan Joseph Quinn.

Baca Juga  Netflix rilis judul untuk 10 episode "The Umbrella Academy 3"

McNulty (“Anne With an E”) akan memerankan Vickie, si kutu buku yang keren dan berbicara cepat. Sesuai deskripsi karakternya, yang menarik perhatian salah satu pemeran inti.

Dia pernah mendapat penghargaan untuk film “Morgan” dan serial Inggris “Agatha Raisin”. Dia diwakili oleh Silver Lining Entertainment dan Lisa Richards Agency.

Truitt (“Queen Sugar”, “The New Edition Story”) akan memerankan Patrick, seorang bintang bola basket Hawkins yang memiliki bakat, teman, dan kehidupan yang baik sampai peristiwa mengejutkan membuat hidupnya berubah.

Baca Juga  Snoop Dogg ambil posisi eksekutif di Def Jam

Truitt muncul kembali di “Black Lightning” dan menjadi pemeran dalam drama Starz yang akan datang di “Black Mafia Family”.

Chen (“The Falcon and the Winter Soldier”) berperan sebagai Ms. Kelly, seorang konselor bimbingan populer yang menaruh minat khusus pada siswa yang sedang berjuang. Penghargaan didapatnya dari juga “Queen of the South”, “Black Lightning” dan “Watchmen”.

Van Dien (“The Village”) akan memerankan Chrissy, kepala pemandu sorak di SMA Hawkins dan gadis paling populer di sekolah yang juga membawa rahasia kelam. Van Dien adalah pemain reguler di dua musim pertama “Greenhouse Academy” dan film “The Binge”.

Baca Juga  Foo Fighter siapkan konser berkapasitas 100 persen di New York

Baca juga: “Drive-in” dunia “Stranger Things” akan hadir di Los Angeles

Baca juga: Netflix dan kreator “Stranger Things” digugat karena hak cipta

Baca juga: Cuplikan “Stranger Things 4” tampilkan Hopper hidup di Rusia

Penerjemah: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
COPYRIGHT © rakyatnesia 2021

Sumber: https://www.antaranews.com/berita/2202666/stranger-things-4-tambah-empat-pemain-baru

Originally posted 2021-06-10 10:47:54.

Nurul Syahadatin

Lulusan S1 Ekonomi yang sekarang ketagihan nulis sejak 10 tahun terakhir, Mahir menulis berbagai macam hal tentang tanaman herbal dan juga pertanian dan peternakan, Kerja Offline di dinas pertanian dan peternakan

Related Articles

Back to top button