Pengerjaan Jembatan Glendeng, Soko – Bojonegoro Sudah Selesai, Namun Masih Belum Resmi Dibuka
Berita Tuabn – Masyarakat Tuban Dan Bojonegoro khususnya yang sering menggunakan jembatan Glendeng tentu sudah tak sabar ingin menggunakan jembatan yang sudah lebih dari satu tahun tidak bisa digunakan itu.
Pengerjaan perbaikan jembatan Glendeng sudah selesai namun Dinas Pekerjaan umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kab Tuban, belum memastikan kapan jembatan Glendeng Diresmikan.
Meski perbaikan sudah selesai, jembatan penghubung Tuban-Bojonegoro itu belum bisa dilalui oleh masyarakat dua wilayah.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tuban, Agung Supriyadi mengatakan, jembatan belum bisa dilewati kendaraan baik roda maupun roda empat.
Saat ini pihaknya baru akan melakukan rapat dengan instansi terkait, untuk memastikan kapan bisa dioperasikan.
Di antaranya dengan melibatkan pejabat pembuat komitmen (PPK) dan rekanan proyek.
“Peresmian operasional jembatan menunggu persetujuan teknis dari PPK dan rekanan proyek,” ujarnya dikonfirmasi, Senin (3/1/2022).
Ia menjelaskan, saat ini kondisi perbaikan jembatan sudah rampung 100 persen.
Dengan begitu, tak lama lagi jembatan yang berada di Desa Simo, Kecamatan Soko, yang menelan anggaran perbaikan Rp 4,17 miliar dari APBD 2021 bakal bisa dilewati masyarakat di dua kabupaten.
“Kalau perbaikan sudah selesai, tinggal kita rapatkan dengan instansi terkait kapan bisa dioperasikan,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tuban, Gunadi menyatakan, pihaknya tinggal menunggu rekomendasi dari Dinas PUPR terkait operasional jembatan tersebut.
“Silahkan bisa dikonfirmasi ke Dinas PUPR, saya tergantung rekomendasi Dinas PUPR,” pungkasnya.