Hasil Liga 1 Persela Lamongan Vs Arema Malang, Joko Tingkir Meledak
Liga 1 – Hasil Liga 1 Persela Lamongan Vs Arema Malang, Joko Tingkir Meledak, Hasil Liga 1 Persela Vs Arema ternyata tidak terduga Persela sebagai tuan rumah menunjukkan tajinya dengan menundukkan Singo Edan dengan skor telak 4-0. Pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur itu sendiri dihelat di Stadion Surajaya, Lamongan pada Jumat (16/11/2018) sejak pukul 18.30 itu.
Daftar Isi
Gol cepat tersebut didapat putra asli Lamongan tersebut setelah memanfaatkan umpan dari Wallace Costa.
Tak ada lagi gol tercipta pada 45 menit pertama pertandingan meski kedua tim sama-sama ngotot dalam membangun serangan.
Bermain di depan ribuan suporter setianya, Persela Lamongan justru tertekan oleh tim tamu sejak awal laga.
Baca juga :Â Hasil Liga 1 PSM Makassar Vs Persija, Hasil Imbang Untungkan Persib
Arema FC langsung mengambil inisiatif serangan, sementara Laskar Joko Tingkir harus sedikit bersabar mengubah keadaan.
Hasil Liga 1 Persela Lamongan Vs Arema Malang
Beruntung, serangan Singo Edan tersebut tak menemui hasil.
Alih-alih mencetak gol cepat, skuat besutan Milan Petrovic ini malah tertinggal lewat gol cepat yang tak dapat diduga sebelumnya.
Tersentak dengan sundulan Dendy yang sukses mengubah kedudukan, Arema makin trengginas melancarkan serangan.
Dimotori oleh Makan Konate, serangan-serangan Singo Edan lewat semua sisi pertahanan Joko Tingkir.
Rusuk kiri-kanan Persela digasak Dendi Santoso dan Alfin Tuasalamony.
Sementara dari sisi tengah, Makan Konate dan beberapa pemain Arema lainnya terus menggempur jantung pertahanan tuan rumah.
Pada babak kedua, Persela tampil lebih trengginas.
Persela Lamongan mencetak gol kedua melalui Diego Assis di menit 56.
Assis mencetak gol melalui pergerakan individunya sebelum melepas tembakan langsung ke arah gawang dari luar kotak penalti yang tak bisa dihalau kiper Arema, Utam.
Sedangkan gol ketiga terjadi 10 menit kemudian melalui sontekan Loris Arnaud .
Gol ini bermula dari pergerakan Dendy Sulistiawan yang menerobos kawalan bek senior Hamka Hamzah dan menyodorkan umpan pada Loris Arnaud.
Loris yang bebas, leluasa mencetak gol tanpa kawalan. Skor menjadi 3-0.
Menit 90+1, Persela menambah golnya. Loris Arnaud mencetak gol keduanya pada laga malam ini.
Skor berubah menjadi 4-0 yang bertahan hingga laga usai.
Klasemen liga 1 setelah Persela Vs Arema
Bagi Persela ini menjadi kemenangan kedua dalam empat laga terakhir. Kini mereka menempati posisi kedelapan dengan nilai 42. Arema FC yang sebelumnya menang 4-1 atas Perseru Serui kini berada di posisi ke-10 dengan nilai 41.
Hasil Liga 1, Jumat:
PSM Makassar 2-2 Persija
Persela 4-0 Arema FC.
Jadwal Liga 1 Selanjutnya
Sabtu, 17 November 2018
Perseru vs Borneo FC | 13:30 WIB
PS Tira vs Sriwijaya FC | 15:30 WIB
PSMS Medan vs Madura Utd | 15:30 WIB (Indosiar)
Barito Putera vs Mitra Kukar | 15:30 WIB (Ochannel).
Minggu, 18 November 2018
PSIS Semarang vs Persib | 15:30 WIB (Indosiar)
Bali United vs Persebaya | 18:30 WIB (Indosiar).
Senin, 12 November 2018
Bhayangkara FC vs Persipura | 18:30 WIB (Ochannel).
Selasa, 20 November 2018
Persija vs Persela | 18:30 WIB (Indosiar).