Sepak Bola

Hasil Jerman Vs Jepang, Tim Panser Terserang Terik Matahari

Bola, RakyatnesiaHasil Pertandingan Jerman Vs Jepang di ajang piala dunia 2022 cukup mengejutkan, favorit juara Tim Panser harus menyerah dari tim matahari terbit dengan skor 1 – 2. Jerman mendominasi jalannya laga babak pertama. Namun Jepang bangkit di babak kedua dan memberikan perlawanan alot pada Panser.

Jerman sempat unggul melalui Ilkay Gundogan. Namun Jepang bisa membalas melalui Ritsu Doan dan Takuma Asano.

obat joni kuat

Jalannya pertandingan Jerman Vs Jepang

Babak Pertama
Jerman berusaha menekan pertahanan Jepang sejak awal laga. Namun mereka kesulitan menemukan celah untuk menembus pertahanan Samurai Biru.

Jepang sendiri memilih memakai jurus serangan balik. Taktik ini membuahkan hasil pada menit ke-delapan. Serangan balik kilat mereka, usai merebut bola dari Ilkay Gundogan di lini tengah, sukses membuat gawang Jerman bergetar melalui sontekan Maeda di tiang jauh, memanfaatkan umpan silang dari sayap kanan. Sayangnya gol ini dianulir wasit. Pasalnya Maeda terperangkap offside lebih dahulu.

Menit ke-16 Jerman akhirnya mendapat peluang cukup bagus. Namun sundulan Rudiger di dalam kotak penalti masih melebar tipis di samping kiri gawang Jepang.

Shoot! Menit ke-20, Jerman mengancam melalui tembakan jarak jauh Kimmich. Namun bola masih bisa diblok oleh Gonda. Tujuh menit kemudian Panser kembali mengancam, juga dari tembakan luar kotak penalti, kali ini melalui Gundogan. Tapi bola masih mengarah tepat ke pelukan kiper.

Usaha Jerman akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-31. Mereka membongkar pertahanan Jepang dari sisi kiri. David Raum tinggal berhadapan dengan kiper tapi kemudian dijegal oleh Gonda. Wasit pun menghadiahkan penalti. Dua menit kemudian Gundogan sukses mengeksekusi peluang dari titik 12 pas tersebut. 1-0!

Usai kebobolan, Jepang berusaha keluar menyerang. Namun mereka malah dihantam lagi oleh Jerman pada menit 45+4. Kai Havertz mencetak gol ke gawang Samurai Biru, usai menyambar umpan Serge Gnabry di dalam kotak penalti. Akan tetapi gol itu dianulir VAR. Pasalnya Havertz sudah berada dalam posisi offside.

Semenit kemudian Jepang mendapat peluang emas melalui tandukan Maeda, usai mendapat umpan silang dari sayap kiri. Namun sayang bola melipir tipis ke samping kanan gawang Jerman.

Setelah itu laga babak pertama berakhir. Jerman 1-0 Jepang.

Babak Kedua
Di babak kedua, Jerman membuka laga dengan tembakan keras Serge Gnabry pada menit ke-47. Tapi bola melenceng dari target. Menit ke-51, Jerman mengancam melalui aksi individu Jamal Musiala. Ia masuk ke kotak penalti di tengah kerumunan pemain-pemain Jepang. Ia sempat mengecoh beberapa pemain sebelum melepas tembakan keras. Sayang bola tembakannya melambung menjauhi sasaran.

Jepang kemudian berusaha bermain dengan lebih berani lagi. Mereka keluar menyerang namun gawang mereka malah hampir kebobolan lagi pada menit ke-59. Sepakan keras Gundogan dari luar kotak penalti menghantam tiang kiri gawang Jepang.

Semenit kemudian Jepang balik mengancam dari serangan balik. Namun bola tembakan Takuma Asano mengarah ke bulan. Kemudian pada menit ke-68 Asano mendapat peluang lagi. Kali memanfaatkan umpan Sakai. Tapi bola tembakannya di dalam kotak penalti masih bisa diblok Rudiger.

Dua menit kemudian Jerman mendapat peluang emas. Hoffman menembak bola dari dalam kotak penalti usai mendapat umpan pendek dari Gnabry. Tapi bola masih bisa diblok Gonda. Panser kemudian mengancam lagi tak sampai semenit kemudian. Raum mengirim umpan silang ke tiang jauh dan bola ditanduk Gnabry. Tapi Gonda lagi-lagi bisa menggagalkan peluang tersebut. Bola rebound berusaha disambar pemain Bayern Munchen tersebut tapi lagi-lagi tak masuk gawang karena dihalau Gonda.

Dua menit kemudian giliran Jepang yang mengancam. Kali ini dari tembakan Ito dari dalam kotak penalti. Namun bola masih bisa diblok Neuer dengan brilian.

Jepang akhirnya bisa mencetak gol balasan pada menit ke-75. Samurai Biru menusuk masuk melalui Minamino. Ia melepas bola mendatar ke depan gawang, tapi dipotong oleh Neuer. Bola liar kemudian disambar Ritsu Doan yang berdiri bebas. 1-1!

Jerman kemudian berusaha untuk mencetak gol lagi. Tapi mereka malah kebobolan pada menit ke-83. Kali ini dari aksi menawan Takuma Asano. Ia menyambut umpan panjang dari belakang dengan kontrol bola yang luar biasa. Ia masuk ke kotak penalti dan meski ditempel ketat Schlotterbeck, Asano bisa melepas tembakan dari sudut sempat yang menaklukkan Neuer. 1-2!

Jerman kemudian tak bisa mencetak gol balasan sampai laga berakhir. Bahkan kala wasit memberikan extra tim tujuh menit. Mereka keok 1-2 dari Jepang!

moch akbar fitrianto

Jurnalis Dari Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 10 tahun. Tulisan berita Lamongan, umum, prediksi bola , dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button