Pastikan Malam Tahun Baru 2021 Aman, Wagub Jatim Kunjungi Pos Pelayanan dan Pengamanan di Bojonegoro

Sukisno

Pastikan Malam Tahun Baru 2021 Aman, Wagub Jatim Kunjungi Pos Pelayanan dan Pengamanan di Bojonegoro
Bagikan

BOJONEGORO (RAKYATNESIA.COM) – Wakil Gubernur Jawa timur H. Emil Elistianto Dardak mengunjungi Pos Pelayanan dan Pengamanan di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Minggu (27/12/2020).

Kunjungan orang nomor 2 di Jatim itu, untuk melihat dari dekat pengamanan Operasi Lilin Semeru 2020 menjelang perayaan Malam tahun baru 2021 di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur itu. Sekaligus memastikan bahwa kondisi Kota Ledre ini aman, lancar dan kondusif.

Wakil Gubernur Jawa Timur saat mengunjungi Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Ops Lilin Semeru 2020 Polres Bojonegoro didampingi Kasat Lantas AKP Heru Sudjio  dan disambut oleh petugas gabungan di Pos Pengaman dan pelayanan tersebut.

Baca Juga  Cerita Pendek Suami Istri, Perselingkuhan Yang Panas Dan Bikin Viral

“Kami sangat berharap dalam pergantian tahun nanti, seluruh Jawa timur aman, dan tidak ada gangguan keamanan dalam bentuk apapun, apalagi dalam kondisi di tengah Pandemi Covid 19 ini,” ujar Wagub Jatim H  Emil Elistianto Dardak.

Lanjut Wagub, pihaknya juga mengingatkan kepada masyarakat jangan sampai pada pergantian malam tahun baru nanti justru akan menambah klaster baru, sehingga masyarakat tetap berada di rumah masing masing dan tidak ada kegiatan perayaan malam pergantian tahun baru 2020 ke tahun 2021 itu.

Baca Juga  Gara - Gara video viral tante Di Dood, Cinta terlarang Karena Check in

“Jika memang nanti ada yang melanggar peraturan protokol kesehatan pastinya akan mendapatkan tindakan tegas dari satuan Gugus Tugas di Bojonegoro ini,” ungkapnya.

Dalam kunjungan tersebut Wagub Jatim berkenan memberikan bingkisan kepada petugas sebagai wujud dukungan dalam pelaksanaan tugas, dan meminta kepada Petugas Pos pengamanan dan Pelayanan agar tetap menjaga kesehatan selama bertugas.

Dalam kesempatan yang sama, Kasat Lantas Polres Bojonegoro AKP Heru Sudjio saat mendampingi Wagub Jatim Emil Dardak kepada para awak media menyampaikan bahwa kondisi lalu lintas di wialayah hukum Satlantas Polres dipastikan aman lancar terkendali.

Baca Juga  Gara - Gara video viral tante Di Dood, Cinta terlarang Karena Check in

“Kami sudah sampaikan himbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan kerumunan masa. Kondisinya akan aman, lancar dan terkendali di tahun baru mendatang dikarenakan Pemkab Bojonegoro menutup lokasi wisata yang ada di Bojonegoro ini,” kata AKP Heru Sudjio menegaskan.

Perlu diketahui, dalam kunjungan ke Bojonegoro itu, Wagub Jatim ke Pos Pelayanan diantaranya adalah Pos Pelayanan Terminal Polres Bojonegoro, Jalan Veteran Bojonegoro dan Pos Pengamanan Jambean, yang berada di Jalan Gajahmada, Kota Bojonegoro.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read