FeaturedOlahraga

Klasemen Medali SEA Games 2019 Setelah Timnas Sepak Bola Kalah Di Final

Indonesia masih tertahan di posisi ke empat klasemen sementara perolehan Medali di SEA Games 2019. Dan peluang untuk finish di POsisi Kedua semakin berat. Kontingen Indonesia menambah 13 keping medali pada Selasa (10/12/2019). Koleksi medali Indonesia itu terdiri dari 2 medali emas, 5 medali perak, dan 6 medali perunggu.

Medali emas bagi Indonesia dipersembahkan oleh Muhammad Ariq Noor dari cabang olahraga Jiujitsu dan tim voli putra.

Seperti dilansir dari Antaranews, medali emas yang diraih Noor menjadi satu-satunya dari total empat medali yang direbut Indonesia dari Jiujitsu sepanjang SEA Games 2019.

Sementara medali emas lain datang dari tim voli putra.

Nizar Zulfikar Munawa dkk. berhasil memutus puasa medali emas yang dialami Indonesia dari cabor bola voli di SEA Games sejak 2009.

Kemenangan 3-0 (25-21, 27-25, 25-17) atas tim tuan rumah Filipina membuat tim voli putra Indonesia berhak membawa pulang medali yang sudah lama dinanti.

Baca Juga  Prediksi Skor Tottenham Hotspur vs Aston Villa, Jadwal Liga Inggris, 03 November 2024

Sayangnya, keberhasilan Muhammad Ariq Noor dan tim voli putra tidak diikuti oleh atlet-atlet Indonesia lain yang diharapkan bisa merebut medali emas.

Atlet tolak peluru putri, Eki Febri Ekawati, tidak dapat mengulangi prestasi emas di SEA Games 2017 dan harus puas meraih medali perak.

Eki membukukan lemparan terjauh 15,08m. Catatan Eki itu kalah dari atlet Thailand, Areerat Intadis, yang menorehkan lemparan terbaik 15,80m.

Hasil serupa terjadi di cabor sepak bola setelah timnas U-22 Indonesia tumbang 3-0 dari Vietnam di partai final dan hanya bisa membawa pulang perak.

Baca Juga  Prediksi Viktoria Plzen vs Real Sociedad, Liga Europa, 08 November 2024

Dengan ini Indonesia telah mengumpulkan total 266 keping medali dari SEA Games 2019 yang terdiri dari 72 emas, 83 perak, dan 111 perunggu.

Sekadar informasi, jumlah medali emas yang dikumpulkan sejauh ini telah jauh melewati target 60 medali emas yang dipasang Pemerintah Indonesia dalam SEA Games 2019.

Meski demikian, Indonesia tampaknya harus melupakan target finis di posisi dua besar klasemen lantaran selisih yang terlampau jauh dari negara pesaing.

Hanya ada satu set medali dari cabor bola tangan pantai yang diperebutkan pada hari penutupan SEA Games 2019, Rabu (11/12/2019).

Sementara Indonesia terpaut 14 medali emas dari Vietnam yang bercokol di peringkat kedua klasemen perolehan medali SEA Games 2019.

Daftar atlet Indonesia peraih medali SEA Games 2019 pada Selasa (10/12/2019)

Baca Juga  Prediksi Fulham vs Brentford, Liga Premier Inggris, 5 November 2024

Emas

  1. Muhammad Ariq Noor (Jiujitsu-Men’s Newaza 120 kg)
  2. Nizar Zulfikar Munawar dkk. (Volleyball Indoor – Men’s Team)

Perak

  1. Eki Febri Ekawati (Athletics – Women’s Shot Put)
  2. Willy (Jiujitsu – Men’s Newaza 77 kg)
  3. Bonatua Lumbantungkup (Kickboxing – Men’s 60 kg Low Kick)
  4. Fathrah Masum, Nony Andilah (Billiard – 9-Ball Pool Doubles)
  5. Andi Setyo Nugroho dkk. (Football – Men’s Team)

Perunggu

  1. Alexander Elbert Sie, dkk. (Soft Tennis – Men’s Team)
  2. Sapwaturahman (Athletics – Men’s Triple Jump)
  3. Yunus Paays (Jiujitsu – Men’s Newaza 94 kg)
  4. Atjong Tio Purwanto (Athletics – Men’s 3000 m Staplechase)
  5. Pretty Sihite (Athletics – Women’s 3000 m Staplechase)
  6. Angeline Magdalena Ticoalu, Silviana Lu (Billiards – Women’s Doubles 9 Ball Pools)

Klasemen Medali SEA Games 2019

NoKontingenEmasPerakPerungguTotal
1Filipina149117119385
2Vietnam9685104285
3Thailand92102122316
4Indonesia7283111266
5Malaysia555871184
6Singapura534669168
7Myanmar4185173
8Kamboja463646
9Brunei25613
10Laos152733
11Timor-Leste0156

moch akbar fitrianto

Jurnalis Dari Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 10 tahun. Tulisan berita Lamongan, umum, prediksi bola , dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button