Pawai Budaya Santri 2016, Diberangkatkan Secara Simbolis Oleh Kapolres Bojonegoro

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro berkenan memberangkatkan Pawai Budaya Santri 2016, dengan mengambil start di Jl Mas Tumapel depan Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, Minggu (20/11/2016) pukul 08.00 wib.

Sebelum melepas ribuan santri yang berasal dari sekolah TK,TPA,TPQ, SMP/MTs, SMA/SMK/MA, Wahyu SB menyampaikan sambutan singkatnya. Dikatakanya, bahwa santri yang sedang mengikuti kegiatan Pawai Budaya Santri ini, adalah bagian dari generasi muda Indonesia. Diharapkan, mereka dapat mendukung pembangunan bangsa agar ke depan lebih baik lagi, terutama pembangunan di bidang keagamaan.

“Para santri yang saat ini mengikuti Pawai Budaya Santri ini, merupakan generasi muda harapan masa depan bangsa. Maju dan mundurnya perkembangan dan kemajuan bangsa sangat tergantung pada generasi muda, termasuk generasi muda santri seperti yang kita saksikan saat ini,” ungkap pria yang sebelumnya menjabat Bidpropam Polda Jatim itu, Minggu (20/11/2016).

Kegiatan Pawai Budaya Santri 2016 ini, merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi Bojonegoro (HJB) Ke-339 Tahun 2016 dan memeriahkan Hari Santri Tanggal 22 Oktober 2016 lalu. Dimana, kegiatannya, ditangani oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bojonegoro.

Ditemui secara terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bojonegoro Amir Sahid mengatakan bahwa Pawai Budaya Santri merupakan sebuah apresiasi untuk menggelorakan kreatifitas pelaku seni, sebagai wujud dan peran serta santri di usia yang masih dini, sehingga ke depan mereka mampu mengembangkan wisata yang ada di wilayah Kabupaten Bojonegoro ini. **(Kis/Red).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar