Kades Deru, Kecamatan Sumberrejo, Lantik 2 Perangkat desa

Sukisno

Kades Deru, Kecamatan Sumberrejo, Lantik 2 Perangkat desa
Bagikan

BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Pemerintah Desa Deru Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, menggelar pelantikan untuk 2 (dua) perangkat desa, yakni Supratikno sebagai Kepala Seksi Pemerintahan dan Lailatul fitria sebagai Kepala Urusan Keungan. Pelantikan digelar, di Balai desa setempat, Jum’at (17/11/2017).

Mereka yang dilantik adalah yang telah dinyatakan lulus dalam ujian perangkat desa serentak 2017, Se-Kabupaten Bojonegoro, yang berlangsung 26 Oktober 2017 lalu.

Usai prosesi pelantikan, Kepala desa Deru Moelyono A.ma dalam sambutanya berharap kepada dua perangkat desa yang baru saja dilantik agar bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi) sebagai Kaur Keuangan dan Kasi Pemerintahan, dan mengabdikan dirinya untuk turut membangun serta melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya.

“Sumpah jabatan yang telah diucapkan agar dilaksanakan dengan sebaik – baiknya dan jangan sekali – kali menyepelekanya, karena itu merupakan janji pada diri sendiri juga kepada Allah SWT,” tegas kepala desa Deru Moelyono A.ma.

Diakhir sambutannya, Pak moel (sapaan akrabnya) berkeinginan untuk menjadikan masyarakat Desa Deru lebih baik, serta meningkatkan pelayanan masyarakat.

Semantara itu, Camat Sumberrejo Ilham, menandaskan kepada perangkat desa yang baru saja dilantik, untuk segera menyesuaikan diri terhadap tugas-tugas sebagai perangkat desa demi pelayanan masyarakat.

“Selama ini telah terjadi kekosongan perangkat desa dan sekarang sudah terisi, jadi harus lebih maju dalam pelayanan masyarkat serta ada peningkatan dalam pemerintahan desanya,” terangnya.

Dan, ia berharap agar desa untuk jemput bola serta mampu berinovasi supaya tingkat ekonomi dan kesejahteraan masyarakat meningkat. **(Agus P/Red).

 

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar