Ditemukan Mayat Mr X Mengapung di Bengawan Solo, Kandangan, Trucuk

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Wilayah Kabupaten Bojonegoro, kembali memperoleh kiriman mayat seseorang yang tak dikenal di Bengawan Solo, tepatnya di wilayah Desa Kandangan, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (29/10/2016).

Ditemukanya, Mr X itu berawal dari laporan warga melalui Pemerintah Desa Kandangan yang kemudian diteruskan ke Polsek Trucuk dan oleh Polsek disampaikan ke BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Bojonegoro yang berkantor di Jl Ahmad yani, Jambean, Sukorejo, Kota Bojonegoro itu.

Mendapat laporan tersebut, pihak BPBD bersama Tim SAR langsung menuju TKM (Tempat Kejadian Musibah). Guna memudahkan evakuasi, dilakukan melalui Tambangan Desa mojosari, Kecamatan Kalitidu, Bojonegoro. Mayat Mr X berhasil dievakuasi Sabtu (29/10/2016) sekira pukul 10.00 wib.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Bojonegoro Andi Sudjarwo melalui Kasi Kesiapsiagaan bencana Sukirno membenarkan penemuan mayat tak dikenal itu. Setelah berhasil dievakuasi melalui Tambangan Mojosari, jasad korban langsung di evakuasi ke RSUD Sosodoro Djatikoesoemo di Jl Dr Wahidin Bojonegoro.

“Benar mas, ada penemuan mayat Mr X di Bengawan Solo, Desa kandangan, Trucuk dan mayatnya sudah kita evakuasi melalui tambagan Mojosari Kalitidu dan sekarang sudah dievakuasi oleh Tim SAR BPBD Bojonegoro ke RSUD Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro untuk dilakukan visum ed repertum,” tegas pria yang akrab disapa Mas Kirno itu, Sabtu (29/10/2016).

Masih menurut Mas Kirno, pemeriksaan tersebut untuk mengetahui, penyebab kematian korban, apakah meninggal murni tenggelam atau ada penyebab lain sebelum korban tenggelam di sungai terpanjang di Pulau Jawa itu.

Mas Kirno mengungkapkan, guna mengetahui siapa sebenarnya Mr X yangditemukan mengapung tersebut, maka pihak BPBD Bojonegoro mengirim informasi ke wilayah hulu, yakni Bojonegoro wilayah barat TKM, wilayah Kabupaten Ngawi dan sekitarnya.

“Kemungkinan, korban orang Ngawi sebab saat ini sedang ada warga Ngawi yang keluarganya hilang, dengan ciri-ciri yang sudah kita sebutkan tersebut. Keluarganya sedang perjalanan dari Ngawi menuju ke RSUD Sosrodoro Djatikoesoemo Bojonegoro,” ungkapnya.

Ditambahkanya, harapan kita mudah-mudahan jasad Mr X itu, yang ditemukan mengapung di Bengawan Solo itu, benar warga Ngawi yang keluarganya hendak datang dan mau mencocokkan identitas korban tersebut. Jika benar, maka korban bisa segera dibawa pulang untuk segera dikebumikan. **(Kis/Yanto).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar