Pura-pura Kesurupan Macan
Berita Terkini; Ada-ada saja ulah pengendara motor untuk menghindari tilang. Baru-baru ini seorang bocah pura-pura kesurupan untuk menghindari kena tilang polisi. Aksi Bocah itu viral di media sosial usai diunggah di akun @lambeturah_id.
Dalam video yang tersebar, bocah bernama RG itu pura-pura kesurupan saat digiring ke tenda pemeriksaan oleh polisi. RG yang mengenakan kaos hitam, celana pendek, sandal, dan topi membungkukkan badannya ke tanah. Ia tampak seperti sedang merangkak di tanah.
“Woy sadarlah dek.. kemasukan nih.. harimau kan.. harimau putih,” terdengar dari suara video tersebut seperti ditulis Satu Viral di Jakarta, Jumat (07/10/2022).
Sejurus kemudian bocah asal bengkulu itu mengeram dan menggeleng-gelengkan kepala seolah-olah menirukan suara seperti harimau. Dari belakang terlihat seorang petugas polisi memegangi kepalanya. Polisi dan orang yang memvideokan kejadian itu tersenyum geli.
Terjaring Razia di Bengkulu
Peristiwa itu terjadi di Lebong, Bengkulu. Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Sudarno mengatakan bocah itu melakukan aksinya saat terjaring Operasi Zebra di kawasan Terminal Pasar Muara Aman, Lebong.
Petugas mengentikannya karena ia mengendarai sepeda motor di bawah umur. Selain itu SG itu tidak mengenakan helm SNI dan tidak memiliki surat kelengkapan kendaraan.
“Pelanggarannya banyak. Ga pake helm, ga punya SIM dan STNK. Karena memang dia masih di bawah 17 tahun. Dia ketakutan. Dan waktu dimintai keterangan,dia langsung bertingkah aneh seperti orang kesurupan,” kata Sudarno.
Unggahan tersebut memancing beragam respon warganet. Sebagian besar netizen tertawa dan menuliskan komentar lucu melihat aksi anak tersebut.
“Aduh ada-ada ajaa sii. Biarin aja pak, entar juga capek sendiri,” komen @kais**.
“Padahal lebih gampang pake helm dan tertib berlalu lintas daripada akting kesurupan,” timpal @de**
“Dia yg kesurupan gue yang malu liatnya. Aktingmu keren dek hahaha,” ledek akun @adhe_***
“Waduh kerasukan kucing oyen ini jangan2,” kata akun @teguh***
Baca terus Satu Viral agar menjadi media Berita Viral yang memberikan info viral kepada kawula muda. Setiap harinnya akan memberikan Berita Viral Terkini dan Info Viral terupdate untuk kamu.
Jangan lupa cek category Event Satu Viral karena dengan membaca artikel Satu Viral kamu bisa bergabung dengan komunitas #satucircle dan dapatkan jutaan hadiahnya.