Sepak Bola

Susunan Pemain Dari Timnas U-23 vs Malaysia : Duet Antara Ramdhan Sananta Dan Irfan Jauhari

rakyatnesia.com – Timnas Indonesia U-23 memasuki pertandingan pembuka Piala AFF U-23 2023 dengan melawan Malaysia. Dalam laga tersebut, tim Garuda Muda memilih untuk mengandalkan duet Ramadhan Sananta dan Irfan Jauhari sebagai kombinasi penyerangan utama.

Pertandingan antara Indonesia dan Malaysia dalam ajang Piala AFF U-23 dijadwalkan berlangsung di Stadion Rayong Provincial, Thailand, pada Kamis malam (18/8/2023) pukul 20.00 WIB. Pelatih Timnas U-23, Shin Tae-yong, memutuskan untuk menempatkan Ernando Ari sebagai penjaga gawang dalam pertandingan ini.

Di belakang ia memilih Bagas Kaffa sebagai bek kanan, duo bek tengah diisi Muhammad Ferrari dan Kadek Arel. Sementara bek kiri diisi oleh Frengky Missa.

Bergeser ke tengah, Shin Tae-yong memilih Mohammad Kanu, Robi Darwis, Beckham Putra, dan Arkhan Fikri. Sementara dua pemain terakhir yakni Irfan Jauhari dan Ramadan Sananta dipasang di depan.

Laga pertama ini penting untuk dimenangi Timnas U-23 untuk menjaga asa lolos ke babak penyisihan. Hanya juara grup (A-C) dan satu tim runner-up terbaik fase grup yang akan lolos ke semifinal.

Timnas U-23 masuk Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste. Di laga kedua nanti Garuda Muda akan menghadapi Timor Leste pada, Minggu (20/8).

Susunan Timnas Indonesia U-23 Vs Malaysia:

Timnas Indonesia U-23: 21-Ernando Ari; 2-Bagas Kaffa, 16-Muhammad Ferrari, 13-Kadek Arel, 3-Frengky Missa; 7-Beckham Putra, 8-Arkhan Fikri, 5-Mohammad Kanu, 6-Robi Darwis; 17-Irfan Jauhari, 9-Ramadhan Sananta

Malaysia: 23-Muhammad Rahadiazli; 3-Muhammad Ubaidullah, 4-RakeshMunusamy, 5-Nik Umar, Muhammad Najmuddin; 11-SaifulJamaluddin, 14-Ruventhiran, 17-SyahirBashah, 20-MohAiman; 10-Muhammad Aliff, 21-HarithAkif

moch akbar fitrianto

Jurnalis Dari Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 10 tahun. Tulisan berita Lamongan, umum, prediksi bola , dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button