Gerak Jalan Soko, Tetap jalan Walau di Guyur Hujan

Sukisno

Bagikan

BERITA FOTO (Rakyat Independen) — Banyak cara dan acara untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-71. Salah satunya adalah gerak jalan yang diikuti oleh puluhan regu Se-Kecamatan Soko, Tuban, Minggu siang (14/8/2016). .

Warga Soko dan sekitarnya, tentu saja berjubel memenuhi rute jalan yang dilewati peserta gerak jalan terdiri dari SMA, SMK, Tsanawiyah, Intansi dan Umum. Dalam kegiatan gerak jalan tersebut, diikuti oleh 81 regu. Tampak dalam foto adalah regu gerak jalan dari jajaran Koramil Soko.

Sugeng, salah seorang wartawan rakyatnesia.com juga menjadi pimpinan regu gerak jalan regu dari Kendalrejo, Kecamatan Soko. Salah satu regu yang diberi nama Group Cungkup.

“Walaupun dalam perjalanan hujan turun, dan sepanjang perjalanan kami terus jalan. Ini menjadi bukti bahwa kami memiliki semangat 45 untuk mengisi kemerdekaan dengan turut serta memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-71, untuk wilayah Kecamatan Soko ini,” demikian dikatakan Sugeng saat ditemui usai acara, Minggu (14/8/2016).

Start awal diberangkatkan dari lapangan Bangunrejo pada pukul 13.00 wib. Peserta kemudian menuju Dusun Prambon Tergayang, Pandanagung, dan finish di Halaman rumah H. Ali seorang Pengusaha yang beralamatkan di Desa Mentoro. Meski hujan deras mengguyur, namun hal itu tak mematahkan semangat para peserta untuk menyelesaikan kegiatan dan rute secara tertib dan lancar. **(Muji) .

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar