Arga Wahyu Pratama, Warga Sobontoro, Balen, Sakit Lumpuh Menahun, Terima Sumbangan dari Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro

Sukisno

Arga Wahyu Pratama, Warga Sobontoro, Balen, Sakit Lumpuh Menahun, Terima Sumbangan dari Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro
Bagikan

BOJONEGORO (RAKYATNESIA.COM) – Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro (KPKB) menggelar kegiatan Bhakti Sosial (Bhaksos) dengan memberikan sumbangan untuk Arga Wayu Pratama (20) seorang warga Desa Sobontoro, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, Jum’at (31/7/2020) siang.

Diberikanya sumbangan ke Arga Wahyu Pratama atau yang biasa disebut Adek Arga itu dikarenakan yang bersangkutan sakit sejak berusia 7 tahun hingga saat ini usianya sudah 20 tahun. Arga sakit lumpuh menahun yang tak kunjug sembuh.

Adek Arga lumpuh dan hanya terbaring lemas di kamarnya selama 13 tahun. Berdasarkan hasil diagnosa dari dokter yang pernah menanganinya, ada cairan di otak Adek Arga, sehingga bisa menimbulkan penyakit hingga membuat pertumbuhan fisiknya sangat lamban.

Di usianya yang sudah menginjak 20 tahun Adek Arga ukuran tubuhnya masih seperti halnya anak usia Sekolah Dasar (SD). Dalam kehidupan sehari-hari Adek Arga tinggal bersama orang tuanya yang sehari-hari bekerja sebagai pemulung. Sedangkan Ibunya sudah meninggal 10 tahun silam.

Bhakti sosial yang dilaksanakan oleh KPKB tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua komunitas Jonathan Farezky (39), yang bertandang ke rumah Adek Arga bersama rombongan sebanyak 16 orang. Mereka ditemui oleh Suharto (61) yang juga orang tua Arga dan juga ditemui warga setempat.

“Atas nama Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro, saya menyampaikan sumbangan dari teman-teman, mohon diterima,” demikian dikatakan Jonathan Farezky saat menyerahkan sumbangan tersebut kepada Suharto, Jum’at (31/7/2020).

Lanjut Jonathan, dana yang telah disampaikan tersebut merupakan sumbangan yang dikumpulkan dari para pecinta kucing Bojonegoro dan dari luar Bojonegoro yang turut empati atas kondisi Adek Aga tersebut.

“Saya sampaikan ucapan terima kasih kepada para donatur yang sudah sudi kiranya menyisihkan sebagian rejekinya untuk turut berbagi dan bergabung dalam kegiatan bhaksos ini,” ungkapnya.

Masih menurut Jonathan, pihaknya mendo’akan agar mereka yang telah bersedia memberikan sumbangan diberikan imbalan pahala yang berlipat ganda dari Allah Tuhan Yang Maha Esa dan sumbangan yang diberikan itu semoga bisa bermanfaat untuk meringankan beban Adek Arga dan ayahnya yaitu Suharto.

“Semoga kegiatan bhaksos Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro ini, bisa ditiru oleh komunitas lain, untuk mau peduli terhadap sesamanya. Mari kita berbagi untuk meringankan beban masyarakat di sekeliling kita,” katanya dengan penuh harap.

Diakhir komentarnya, phaknya mengajak agar mereka yang diberikan rejeki yang berlebih untuk membantu mereka yang hidup serba kekurangan yang tinggal di Kabupaten Bojonegoro khususnya dan di Indonesia pada umumnya.

Perlu diketahui, Komunitas Pecinta Kucing Bojonegoro telah berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 8 juta 650 ribu, yang diserahkan berupa uang tunai sebesar Rp 6 Juta 583 ribu dan lainya diserahkan berupa barang seperti spingbed, bantal dan keperluan lainnya.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read