Tekno

Ponsel Layar Gulung Lebih Nyaman dari pada Versi Lipat?   Rakyatnesia

Jakarta, Rakyatnesia – Kemajuan dari teknologi smartphone memang tidak ada habisnya, spesifik soal smartphone laya lipat, gulung atau layar fleksibel, dan lain sebagainya sepertinya bakal mejadi ‘primadona’ di masa depan.

Tasleem Arif Vice President and R&D Head of Oppo India dalam sebuah wawancara memberikan pandangan, jika Teknologi perangkat yang dapat digulung akan menjadi tren masa depan.

Baca juga: Audio Jernih, Intip 4 Rekomendasi TWS Oppo Untuk Mendengarkan Musik

Hal ini bisa terjadi karena berdasarkan inovasinya, ponsel layar yang dapat dilipat hanya dapat menghadirkan ukuran tetap, sedangkan layar yang dapat digulung dapat disesuaikan tanpa batas rakyatnesia ukuran minimum dan maksimumnya, membuka lebih banyak kemungkinan untuk produktivitas, hiburan, dan penggunaan sehari-hari.

“layar yang dapat digulung merupakan konsep yang luar biasa, karena memberikan kebebasan kepada pengguna untuk memilih ukuran layar yang mereka inginkan dan tidak hanya bergantung pada 1 atau 2 ukuran. Yang berarti pengguna hanya perlu mengetuk video dan telepon untuk secara otomatis menyesuaikan ukuran layar agar sesuai dengan rasio aspek, memberikan pengalaman menonton layar penuh setiap saat. Atau, saat membaca e-book atau mengedit dokumen, ukuran yang lebih besar memberikan pengalaman membaca yang lebih menyenangkan. Sementara itu, pop-up pesan yang muncul saat bermain game pun juga dapat menyajikan pesan lengkap tanpa mengganggu layar game,” tutur Tasleem.

Baca juga: Oppo Band Dapat Diandalkan Mengukur Saturasi Oksigen Darah

Ketika menghadirkan solusi layar gulung, Tasleem menceritakan jika Oppo menghadirkan perangkat tersebut berpusat pada manusia terhadap inovasi.

“Handset konsep Oppo X 2021 yang dapat digulung menunjukkan eksplorasi mutakhir kami menuju pengalaman interaktif yang lebih intuitif & ramah pengguna. Dengan Oppo X 2021, kami telah membuat kemajuan signifikan dalam teknologi yang dapat digulung. Sebagai teknologi konsep, perangkat itu telah mendapatkan banyak apresiasi dari para pakar dan penggemar teknologi di seluruh dunia. Eksplorasi dan pemikiran kami dalam teknologi masa depan ini adalah proses yang berkelanjutan,” tandasnya.

Dan yang menarik memang di 2021 ini digadang-gadang bakal mejadi tahunya ponsel dengan layar lipat bermunculan, karena tidak hanya Samsung, berbagai brand persaing seperti Xiaomi, Vivo, Honor, Huawei, Oppo dikabarkan sebelumnya telah memiliki amunisi masing-masing terkait produk tersebut.

Baca juga: Ini Rekomendasi 3 TWS Baru Realme, Pilih Mana?

Sebelumnya pada 2020, Samsung memimpin dimana berdasarkan data dari Display Supply Chain Consultants (DSCC) mengungkapkan pangsa pasar Samsung di ranah smartphone yang bisa dilipat diproyeksikan mencapai 80%, dan diikuti oleh pesaingnya yang masih terbatas kala itu yaitu Motorola dan Huawei.

Samsung Galaxy Z Flip menjadi ponsel lipat terlaris tahun 2020 diikuti oleh Z Fold2 dan Motorola Razr 5G. Dari data tersebut bisa disimpulkan, Samsung terlihat memiliki fondasi yang kuat pada lanskap ponsel yang bisa dilipat untuk saat itu.

Dan tak dipungkiri, mungkin di tahun 2021 peta persaingan di kelas ponsel lipat akan berubah seiring banyak brand yang turut mengarap ponsel dengan teknologi sejenis.

sumber artikel : Selular. id

Dedi Suparman

Pecinta dunia berita entertainment dan berbagai macam film. Sudah menulis review berbagai macam film dan berita berita viral mengenai artis. Tulisan saya sudah dilihat dan disukai oleh banyak pembaca situs rakyatnesia.com

Related Articles

Back to top button