Bukayo Saka Tertekan, Aubameyang Beri Dukungan Rakyatnesia

rakyatnesia.com – Pierre-Emerick Aubameyang sebut ia tetap bangga dengan Bukayo Saka. Pasalnya, sudah berikan kontribusi yang besar untuk Inggris di Euro 2020.

Usai penampilannya yang mengesankan bersama Arsenal di Liga Inggris dan ajang lain. Pemain jebolan akademi klub sepak bola asal London Utara dipanggil Gareth Southgate memperkuat Three Lions di Euro 2020.

Bekat kontribusinya, Bukayo Saka berhasil membawa timnas Inggris hingga final. Sayangnya, ketika bertemu Italia pemain sepak bola berusia 19 tahun itu ketika menjadi penendang penalti gagal menjalankan tugasnya. Sebab, tembakannya masih bisa ditepis oleh Gianluigi Donnarumma.

Meski Inggris kalah di final, namun sang pemain telah menunjukkan kualitasnya sepanjang turnamen Euro 2020. Selain itu, ia menunjukkan talenta yang membuatnya bermain reguler untuk klub dan negara di usianya yang masih begitu muda.

Usai jalannya pertandingan, Pierre-Emerick Aubameyang yang kini sebagai kapten tim Arsenal langsung memberikan dukungan penuh kepada Bukayo Saka.

Menulis di akun Instagram, Aubameyang menyebutkan ia tetap bangga dengan penampilan yang ditunjukkan oleh juniornya. Ia yakin kegagalan di Euro 2020 akan membangun kesuksesan untuknya dan Saka akan melihatnya nanti.

Selain Pierre-Emerick Aubameyang, kubu Arsenal juga memberikan dukungan untuk Bukayo Saka setelah gagal mengeksekusi tendangan penalti. Lewat akun Twitter resmi klub klub, The Gunners sebut sepak bola memang kejam.

Akan tetapi, klub sepak bola asal London Utara tetap bangga dengan sang pemain. Sebab, ia telah menunjukkan kepribadian, karakter, dan keberanian yang luar biasa. Selain itu, klub juga menantikan kembali kedatangan sang pemain ke Emirates Stadium.

Bukayo Saka selama turnamen Euro 2020 memang belum pernah bermain 90 menit penuh, namun ia telah mendapatkan kesempatan bermain dari Gareth Southgate dalam 4 laga. 3 di antaranya sebagai starter untuk timnas Inggris dan memberikan 1 assist.

sumber artikel : Gila bola.com

Exit mobile version