Proses Pendaftaran Balon Independen Pilkada Lamongan 2020 Sudah Dimulai

moch akbar fitrianto

Bagikan

Berita Lamongan – KPU Lamongan sudah masuk dalam tahapan verifikasi faktual terhadap berkas pasangan bakal CalonBupati Dan Wabup Yang akan maju pada Pilkada Lamongan 2020 dari jalur perseorangan.

Ketua KPU Lamongan, Mahrus Ali menjelaskan, pada hari pertama verifikasi faktual, tahapan yang dilakukan adalah penyerahan dokumen dukungan sekaligus Alat Pelindung Diri (APD) dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kepada perwakilan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

“Hari ini masih proses penyerahan dokumen dari PPK ke PPS. Belum geser ke personal PPS di desa-desa yang melalukan verifikasi,” kata Mahrus, Senin (29/6/2020).

Baca Juga  Ketua DPRD Abdul Ghofur Bakal Calonkan Diri Sebagai Pemimpin Lamongan Di Pilkada Mendatang

Baca juga : Cantik Dan Alami Pantai WGS Di Dusun Cumpleng, Kec Brondong, Kab Lamongan

Mahrus menjelaskan, proses verifikasi faktual dilakukan dengan mendatangi masing-masing rumah yang masuk dalam berkas dukungan. Saat menjalankan tugasnya, petugas verifikasi juga harus menerapkan protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran Covid-19. Hal itu dilakukan sesuai petunjuk dari KPU RI.

“Sebelum bertugas, petugas juga melakukan rapid test. Saat bekerja, PPS juga diwajibkan mengenakan masker, sarung tangan serta membawa hand sanitizer sesuai surat edaran KPU RI, demi pencegahan penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Baca Juga  Capaian bagus, Jalur Mudik Lamongan 2024 Minim Kecelakaan

Untuk diketahui, di Kabupaten Lamongan hanya ada sepasang calon yang bakal berangkat dari jalur perseorangan pada Pilkada 2020, yaitu Suhandoyo dan Muhammad Suudin. Pasangan tersebut telah menyerahkan kurang lebih 92 ribu berkas dukungan ke KPU Lamongan.

Sedangkan jumlah minimal dukungan yang harus dipenuhi oleh kandidat dari jalur perseorangan minimal 6,5 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) atau sebesar 68.673 dukungan dan harus tersebar minimal di 14 kecamatan.

“Tahap verifikasi faktual ini berlangsung sampai tanggal 12 Juli mendatang,” kata Ketua KPU Lamongan merujuk pada verifikasi faktual bakal calon perseorangan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Lamongan.

Bagikan

Also Read