Tekno

Berita Tekno Keberadaan Samsung Galaxy Watch4 Terendus, Usung Gorilla Glass DX+

Jakarta, Rakyatnesia – 91Mobiles secara gamblang membocorkan informasi keberadaan Samsung Galaxy Watch4 yang akan datang. Bocoran ini diduga resmi dari pihak Samsung, karena menyajikan data yang cukup detail.

Sebelumnya dikabarkan, sebelum disebut Galaxy Watch4 perangkat smartwatch itu disebut sebagai Galaxy Watch4 Active.

Bocoran ini juga mengungkap jika perangkat ini, menunjukan informasi yang tertera dibagian belakang badan arloji menunjukkan teks bahwa Watch4 akan hadir dalam ukuran 40 mm dan 44 mm. Selain itu, ketahanan air 5ATM, kepatuhan MIL-STD 810G, GPS, dan perlindungan Gorilla Glass DX+ juga menonjol di sini.

Baca juga: Review Realme Watch 2 Pro: Smartwatch Milenial dengan Baterai Awet dan Kaya Fitur

Lalu dari sisi desain yang dibeberkan ialah tampak tidak terlepas dari seri Watch3, bezel yang bisa berputar dan lain sebagainya.

Di juga ada kontribusi pada desain Galaxy Watch2 Active untuk Watch4, dengan tampilan yang lebih ramping dan garis yang lebih melengkung. Sisi bodi jam melengkung mengikuti bentuk pergelangan tangan dan tali diikat seperti Watch Active2.

Kemudian terdapat dua tombol fisik di sisi kanan, dan jam tangan mungkin masih memiliki bezel yang sensitif terhadap sentuhan seperti Active2.

Baca juga: Samsung Hadirkan Watch Design Studio, Bisa Desain Smartwatch Sebelum Membeli

Lalu pada bagian tali jam, menunjukan beberapa warna termasuk putih, hijau, hitam, merah, dan kuning dengan bodi arloji perak, hitam, atau perunggu mistik.

Namun sejauh ini masih belum diketahui, seperti apa tampilan OS Wear yang baru. Meskipun ada beberapa tampilan jam yang terlihat pada bocoran, namun tidak cukup benar-benar menunjukkan perangkat lunak yang mendasarinya.

sumber artikel : Selular. id

Dedi Suparman

Pecinta dunia berita entertainment dan berbagai macam film. Sudah menulis review berbagai macam film dan berita berita viral mengenai artis. Tulisan saya sudah dilihat dan disukai oleh banyak pembaca situs rakyatnesia.com

Related Articles

Back to top button