Polres Bojonegoro Gandeng BKP, Gelar Deklarasi “Pendekar Lawan Covid-19”

BERITA BOJONEGORO (RAKYATNESIA) – Polres Bojonegoro telah melakukan berbagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayahnya.

Masih dalam suasana Pandemi Covid-19 di wilayahnya, Polres Bojonegoro membuat terobosan baru upaya penyebaran Virus Corona itu dengan menggandeng Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP).

Polres Bojonegoro menggandeng Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) dengan melakukan Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19. Tujuanya adalah, untuk bersama-sama menangani penyebaran Covid-19 yang ada di Kabupaten Bojonegoro. Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19  ini, dilaksanakan di gedung AP I Rawi Mapolres Bojonegoro, Jum’at (18/6/2021).

Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia, SIK, MM, MH menyampaikan bahwa Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19 ini sebagai upaya keseriusan Polres Bojonegoro untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Bojonegoro.

Lanjut AKBP EG Pandia, bahwa BKP merupakan agen-agen yang bersentuhan langsung di lingkungannya baik di keluarga, masyarakat maupun di organisasinya untuk menyampaikan himbuan protokol kesehatan dan tetap mematuhi anjuran dan larangan Pemerintah selama wabah Covid-19 masih ada disekitaran kita.

“Kita ajak Bojonegoro Kampung Pesilat untuk mendeklarasikan diri bersama “Pendekar Lawan Covid-19”. Tujuannya masyarakat harus bersatu melawan Corona. Meski aktivitas pertemuan sosial atau kegiatan masyarakat masih ada pembatasan, bukan berarti masyarakat sama sekali tak boleh berkegiatan di luar rumah tetapi tetap memperhatikan protokol kesehatan 5M,”

Ditambahkan, 5 M yakni, Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan Mengurangi mobilitas keluar rumah.

Sementara itu, Ketua Bojonegoro Kampung Pesilat, Wahyu Subakdiono mengatakan Bojonegoro Kampung Pesilat siap bersinergi dan mendukung program Polres Bojonegoro dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Bumi Angling Dharma ini.

“Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19 ini merupakan upaya kongkrit Polres Bojonegoro menggandeng Bojonegoro Kampung Pesilat untuk bersama-sama menangani penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Bojonegoro Ini,” ungkap pria yang akrab disapa Mas Wahyu itu.

Lanjut Mas Wahyu, pihaknya berharap, dengan adanya deklarasi dan komitmen bersama ini bisa mengedukasi protokol kesehatan sehingga hasilnya dapat dirasakan untuk mengendalikan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Bojonegoro menyerahkan bantuan probiotik kepada Bojonegoro Kampung Pesilat, kemudian dilanjutkan penandatangan Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19 oleh Ketua BKP.

Deklarasi Pendekar Lawan Covid-19, diikuti dari 20 perguruan pencak silat Se-Kabupaten Bojonegoro yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Bojonegoro dan Bojonegoro Kampung Pesilat tersebut.

**(Kis/Red).

Exit mobile version