Zinedine Zidane Mundur dari Kursi Pelatih Real Madrid

Sukisno

Zinedine Zidane Mundur dari Kursi Pelatih Real Madrid
Bagikan

JAKARTA – Zinedine Zidane mengambil keputusan mengejutkan dengan mundur dari kursi pelatih Real Madrid setelah membawa klub tersebut menjuarai Liga Champions dalam tiga musim beruntun.

“Saya cinta klub ini dan presiden yang memberi saya kesempatan untuk bermain di klub dan menangani klub impian saya,” ujar Zidane dalam konferensi pers dadakan di Santiago Bernabeu, Kamis (31/5).

“Tapi semuanya sudah berubah dan itu sebabnya saya mengambil keputusan untuk meninggalkan klub,” sambung Zidane dikutip dari Independent.

Keputusan mengejutkan ini diambil Zidane lima hari setelah mengantarkan Madrid merebut gelar Liga Champions ke-13 atau tiga kali beruntun dengan mengalahkan Liverpool 3-1 pada final di Kiev, Ukraina, Sabtu (26/5).

Zidane mengaku sudah memberitahu Sergio Ramos dan kawan-kawan terkait keputusan meninggalkan Madrid. Zidane pun mengaku berat harus meninggalkan Santiago Bernabeu di saat kariernya sebagai pelatih masih di atas.

“Skuat sudah tahu. Saya tidak bicara dengan mereka semua satu per satu, tapi mereka sudah tahu. Saya sudah bicara dengan kapten Sergio Ramos,” ujar Zidane.

“Ada banyak momen indah, mengakhiri momen dengan memenangi gelar Liga Champions ketiga, tapi ada juga momen berat. Saya pikir ini saat yang tepat. Saya pikir para pemain butuh perubahan,” sambung Zidane.

Sejumlah nama sudah muncul untuk menggantikan posisi Zidane di Madrid, mulai dari Antonio Conte, Arsene Wenger, dan Guti Hernandez.

Sumber: CNN Indonesia

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar