Camat Bubulan Resmikan Musholla Ridho Illahi, Silaturahmi dan Bukber

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (RAKYAT INDEPENDEN)- Lingkup Kantor Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, kini makin lengkap fasilitasnya. Hal itu, setelah berdirinya sebuah Musholla di lingkungan Kantor Kecamatan itu, yang diberi nama Musholla Ridho Illahi.

Pemberian nama Musholla Ridho Illahi itu tercetus di acara Silaturahmi dan tasyakuran yang digelar Kantor Kecamatan Bubulan, Dimana, dalam kata sambutanya, Camat Bubulan Agus Susetyo Hardianto,SSTP,MM itu menyatakan bahwa tepat hari Kamis tanggal 31 Mei 2018, dirinya meresmikan musholla  Ridho Illahi yang berada di Lingkup Kantor Kecamatan Bubulan,

“Ridho artinya rela dan Illahi adalah Allah SWT, sehingga dengan nama ridho illahi itu, kita yang melaksnakan sholat dan beribadah lainnya di musholla itu, agar memperoleh kerelaan alias ridho dari Allah SWT. Sehingga kita akan memperoleh pahala yang berlipat ganda,” demikian disampaikan Camat Bubulan Agus Susetyo Hardianto,SSTP,MM, saat memberikan sambutan Silaturahmi dan Tasyakuran yang di gelar di Aula Kecamatan Bubulan, Kamis (31/5/2018).

Masih menurut Camat Bubulan, Musholla Ridho Illahi dibangun dengan dengan kayu jati dengan model rumah panggung yang berukuran 5 x 7 meter itu, selain dimanfaatkan untuk beribadah Pegawai Kecamatan Bubulan, juga bisa dimanfaatkan oleh warga sekitarnya.

Camat Bubulan Agus Susetyo Hardianto,SSTP,MM, dengan didampingi Forpimka dan Camat Sukosewu Moh Yasir, saat memberikan sambutan di acara Peresmikan Musholla Ridho Illahi, di Silaturahmi dan tasyakuran yang digelar Kantor Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Jatim, Kamis (31/5/2018).

“Musholla bersifat umum, sehingga bagi warga di sekitar Kantor Kecamatan Bubulan, silahkan memanfaatkan musholla itu untuk sholat berjamaah. Jika perlu muholla bisa ditempati untuk kegiatan Taman Pendidkan Al qur’an (TPQ). Monggo saja,” kata pria yang akrab disapa Mas Antok itu, menegaskan.

Dalam kesempatan yang sama, Mas Antok juga menyampaikan pentingnya warga untuk berpartisipasi dalam Pilkada serentak yang bakal digelar tanggal 27 Juni mendatang.

“Gunakan hak pilih anda dalam Pilkada serentak 2018, untuk memilih Bupati – Waki Bupati Bojonegoro dan Gubernur – Wakil Gubernur Jawa timur. Pastikan datang ke TPS dan berikan dukungan dengan mencoblos calon pilihan anda,” tegasnya.

Ditambahkan, pilihan boleh beda akan tetapi kerukunan harus tetap dijaga. Bagaimanapun kita ini adalah bersaudara. Siapapun yang nantinya terpilih jadi Bupati-Wakil bupati Bojonegoro dan Gubernur – Wakil Gubernur Jawa timur harus diterima dengan lapang dada dan didukung bersama. Sebab, mereka yang terpilih adalah pilihan rakyat dan terpilih melalui proses demokrasi yang telah digelar dengan transparan alias terbuka.

Hadir memberikan siraman rohani jelang berbuka puasa bersama (bukber) yaitu K. Nurhadi asal Desa Bubulan, Kecamatan Bubulan, Bojonegoro. Kiai yang pernah menjabat Kasipem (Kasi Pemerintahan) Kantor Kecamatan Bubulan itu, bicara tentang puasa dan hakikat hidup menurut ajaran Islam dan ditinjau dari budaya dan adat jawa yang hingga kini masih dipegang teguh oleh warga di wilayah pinggiran hutan itu.

Acara diakhiri dengan takjil, sholat magrib berjamaah dan buka puasa bersama itu, juga dihadiri oleh Kapolsek Bubulan AKP Supadji, Danramil Bubulan Kapten Inf Suli, Camat Sukosewu Moh Yasir yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Bubulan dan Kepala desa Se-Kecamatan Bubulan.

Hadir pula, staf kecamatan Bubulan, Panwas dan PPK Kecamatan Bubulan, PNPM Bubulan, Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) Kecamatan Bubulan, Pengurus PKK Kecamatan Bubulan, tokoh pemuda, warga sekitar serta undangan lainnya.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar