Pohon Tumbang di Raya Widang, Membuat Anggota Polsek Widang Lakukan Evakuasi Bersama Warga

Sukisno

Bagikan

TUBAN (Rakyat Independen)- Sejak memasuki Bulan Suci Ramadhan 1438 H atau yang bertepatan tahun 2017 M, di beberapa kawasan terjadi hujan termasuk wilayah Kabupaten Tuban, Jawa timur. Yang paling gres, hujan yang terjadi Minggu (28/5/2017) sekira pukul 16:00 wib.

Hujan Deras yang disertai Angin kencang terjadi di Jalur Babat – Tuban, tepatnya turut Dusun Pancur, Desa Minohorejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban. Akibat hujan yang disertai angina kecang itu, membuat pohon tumbang dan melintang di jalan raya. Sehingga kendaraan macet dan padat merayap.

Kapolsek Widang AKP Nur Khozins,SH, melalui Kanit Sabhara Aiptu Erwin membenarkan adanya kejadian pohon yang tumbang akibat hujan deras dengan diserati angina yang cukup kencang itu. Sehingga membuat arus lalu lintas terhambat dan kendaraan harus berjalan bergantian saat dilakukan evakuasi pada pohon tumbang tersebut.

“Mendapat laporan tersebut, kami langsung meluncur ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi pohon tumbang, dengan dibantu masyarakat sekitar,” tegasnya, Minggu (28/5/2017).

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kebetulan, saat pohon tumbang itu, sedang tidak ada kendaraan yang melintas di situ.

Masih menurut Aiptu Erwin dengan didampingi Bripka Mujianto menambahkan, pihaknya menghimbau kepada masyarakat saat terjadi hujan deras yang disertai angin agar mewaspadai adanya pohon tumbang.

“Sebaiknya selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara pada waktu hujan deras. Soalnya, resiko terjadi pohon tumbang sangat potensial. Kalau perlu bertebuh dulu di tempat yang aman, jika sudah reda bisa jalan kembali sehingga bisa selamat sampai tujuan,” pungkasnya. **(Muji/Red).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar