Kecelakaan di Raya Babat Lamongan Desa Sumurgenuk, Tewaskan 2 Orang

Kecelakaan di Raya Babat Lamongan Desa Sumurgenuk, Tewaskan 2 Orang
Bagikan

Rakyatnesia.com – Ramainya jalan Raya Babat Lamongan memang dari dulu, bahkan di musim pandemi inipun kendaraan masih terhitung banyak berlalu lalang. Kendaraan dengan kecepatan tinggi sering terlihat hal ini tentu memicu kecelakaan jika mengendarai kurang waspada.

Seperti yang terjadi di Raya Babat, Tepatnya di Desa Sumurgenuk, Kamis 7 Mei 2020, 2 orang meninggal dunia karena motor yang dikendarai ibu dan anak ini tabrakan dengan truk tangki yang sedang oleng dan masuk jalan berlawanan.

Menurut saksi mata di lokasi kejadian, Amatim (38) beserta tiga anaknya Azky Labiba (6), Alfi Labiba (3), sedang Helia Afrin (8) berboncengan mengendarai Honda BeAT nopol S 2665 LM. Korban yang berdomisili di Desa Ngayung, Kecamatan Maduran melaju dengan kecepatan sedang hendak menuju pasar Babat.

Di Jalan Raya Babat, korban tidak menyadari akan terjadi kecelakaan ketika mengendarai sepeda motor. Sebab, dari arah berlawanan melaju truk tangki BBM nopol W 8758 UH yang dikemudikan oleh Ainul Yachim (41) warga Kecamatan Kejayen, Kabupaten Pasuruan melaju dari arah barat ke timur atau menuju arah Surabaya.

Begitu di lokasi kejadia, laju truk tiba-tiba oleng memakan jalur lawan. Diduga sopir truk ngantuk hingga menyebabkan arah truknya menyeberang ke lajur jalan yang berlawanan. Kejadian mendadak, hingga korban yang ada di jalur berlawanan panik melihat ada truk memakan jalurnya. Karena jarak yang cukup dekat, tabrakan maut tidak bisa dihindari.

“Motor korban tertabrak hingga korban dan ketiganya anaknya terpental. Sementara truk tetap melaju usai menabrak korban hingga terhenti setelah menyeruduk toko yang kosong di sisi kanan jalan,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Lamongan Iptu Dirman.

Usai tabrakan, ada 3 korban yang meninggal di lokasi kejadian. Masing-masing Amatim serta kedua anaknya yang berusia 3 tahun dan 6 tahun. Sementara anak korban yang berusia 8 tahun selamat, namun mengalami luka robek pada bagian kepala. Korban selamat dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani perawatan.

Atas kejadian ini, polisi mengamankan sopir truk dan kendaraan truk tangki yang menewaskan ketiga korban. Menurut Iptu Dirman, pihaknya masih melakukan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi mata untuk memastikan penyebab kecelakaan maut tersebut. “Sopir truk sudah kami amankan dan saat ini masih menjalani pemeriksaan intensif di Unit Laka Lantas Polres Lamongan,” pungkas Kanit Laka Lantas Polres Lamongan.

Bagikan

Also Read