Sepak Bola

Hasil Villarreal Vs Liverpool, The Reds Melaju Ke Final Setelah Menang Dramatis 3-2

Hasil Liga Champions Villarreal vs Liverpool cukup dramatis, klub wakil Inggris tersebut sanggup menang 3 – 2 meskipun ketinggalan 2 gol terlebih dahulu dari wakil Spanyol Tersebut.

Saat bertanding di Estadio de la Ceramica, Rabu (4/5/2022), Liverpool kebobolan dua gol pada babak pertama. Boulaye Dia dan Francis Coquelin pencetak gol untuk tim tuan rumah.

Pada babak kedua, Liverpool membalas tiga gol. Fabinho, Luis Diaz, dan Sadio Mane yang mencetak gol untuk tim Merseyside.

Dengan hasil ini, Liverpool mantap melaju ke final Liga Champions. Tim asuhan Juergen Klopp menang agregat 5-2. Liverpool menunggu pemenang duel Real Madrid dengan Manchester City.

Pertandingan Villarreal Vs Liverpool Highlights

Liverpool kebobolan gol cepat pada menit ketiga. Berawal dari umpan silang dari sayap kiri, Etienne Capoue mampu memberi umpan ke muka gawang Liverpool. Boulaye Dia bisa menceploskan bola dengan mudah dari jarak dekat.

Liverpool dikurung Villarreal dalam 15 menit awal pertandingan. Situs UEFA mencatat ada 54,2 persen penguasaan bola, ada tiga tembakan yang dilepaskan oleh tim asuhan Unai Emery itu.

Hingga 25 menit berlangsung, Liverpool delapan kali menyerang. Salah satu peluang berbahaya Si Merah didapat pada menit ke-24. Diogo Jota mendapat umpan terobosan, ruang tembaknya ditutup kiper Villarreal, Geronimo Rulli.

Bola liar dikuasai Mohamed Salah, tak mampu menjaringkan bola. Wasit juga sudah menilai ada pelanggaran pada Rulli pada peluang Liverpool itu.

Giovani Lo Celso terjatuh di kotak penalti Liverpool. Menerima umpan terobosan, pemain Argentina itu bertabrakan dengan kiper Liverpool AlissonBecker. Wasit tak menunjuk titik putih.

Liverpool kebobolan lagi pada menit ke-40. Umpan silang Capoue dari sisi sayap kanan, bisa diselesaikan dengan sundulan olehFrancis Coquelin dengan sundulan. Villarreal menyamakan kedudukan!

Setelah restart, Liverpool mendapatkan peluang dari sepakan bebas Trent-Alexander Arnold pada menit ke-49. Bolanya mengarah ke Sadio Mane, tapi gagal dikirim ke arah gawang.

Usaha Liverpool pada menit ke-55 menemui mistar gawang Villarreal! Tembakan jarak jauh Alexander-Arnold membentur pemain belakang Villarreal, lalu mengarah ke mistar gawang hingga berbuah tendangan sudut.

Percobaan Luis Diaz pada menit ke-57 gagal! Menerima umpan silang, pemain asal Kolombia itu gagal mengarahkan bola ke gawang dengan tendangan volinya.

Liverpool akhirnya mencetak gol pada menit ke-62! Tendangan Fabinho dari dalam kotak penalti, mengarah ke sela kaki Rulli. Mohamed Salah yang mengirim bola untuk pemain Brasil itu.

Liverpool mengancam lagi pada menit ke-65. Tendangan Diaz masih mengenai pemain belakang Villarreal.

Gol Kedua Liverpool hadir pada menit ke-67! Umpan silang terukur Alexander-Arnold bisa ditanduk oleh Diaz masuk ke gawang untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Liverpool berbalik unggul pada menit ke-74. Menerima umpan panjang dari lini belakang, Sadio Mane mampu melewati Rulli, lalu menjaringkan bola.

Villarreal malah defisit pemain pada menit ke-86. Etienne Capoue melanggar Curtis Jones, karena melakukan profesional foul, dia harus mandi lebih cepat.

Hingga laga selesai tak ada gol tambahan, Liverpool menang 3-2.

Di Pertandingan selanjutnya Semifinal Liga CHampions Ada Laga Sengit Real Madrid Vs Manchester City, mari saksikan mampukan dua wakil inggris menempatkan diri di babak final Liga CHampions ?

moch akbar fitrianto

Jurnalis Dari Rakyatnesia.com Dan Sudah di dunia jurnalistik selama lebih dari 10 tahun. Tulisan berita Lamongan, umum, prediksi bola , dan profil sudah bukan hal asing lagi, Lugas dengan Fakta.

Related Articles

Back to top button