Kapolres dan Dandim 0813 Sambangi Rumah Duka Kopda Khoirul Faizin Korban KRI Nanggala-402, di Ngraseh, Dander

Sukisno

Kapolres dan Dandim 0813 Sambangi Rumah Duka Kopda Khoirul Faizin Korban KRI Nanggala-402, di Ngraseh, Dander
Bagikan

BERITA BOJONEGORO (rakyatnesia.com) – Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia, SIK, MM, MH bersama Dandim 0813/Bojonegoro, Letkol. Inf. Bambang Hariyanto beserta rombongan menyambangi rumah duka Kopda Khoirul Faizin, Jum’at (30/4/2021).

Kopdan Khoirul Faizin adlah salah satu Prajurit Kapal Selam Nanggala-402 yang tenggelam di Perairan Bali dan dinyatakan telah gugur dalam melaksanakan tugas. Keluarga almarhum tinggal di Desa Ngraseh, RT 014, RW 003, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres Bojonegoro dan Dandim 0813/Bojonegoro menyerahkan bantuan dan tali asih kepada istri dari Almarhum Kopda Khoirul Faizin tersebut.

Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia mengungkapkan bahwa kedatangannya bersama Dandim 0813/Bojonegoro dan rombongan itu, untuk memberikan support do’a dan dukungan semangat kepada keluarga Kopda Khoirul Faizin.

“Kami ke sini tadi bersama Pak Dandim tentunya ingin memberikan support do’a serta dukungan kepada keluarga Kopda Khoirul Faizin ini,” kata AKBP EG Pandia kepada para awak media saat mengunjungi rumah duka itu, Jum’at (30/4/2021).

Sementara itu, Dandim 0813/Bojonegoro, Letkol. Inf. Bambang Hariyanto menuturkan duka cita atas gugurnya para patriot KRI Nanggala-402 diantaranya Kopda Khoirul Faizin. Semoga arwah beliau diterima di sisi-Nya, diberikan tempat yang terbaik, diampuni dosa-dosanya dan kepada keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan ikhlas melepas kepergian almarhum.

“Beliau prajurit terbaik. Gugur terhormat sebagai Kusuma Bangsa. Dan itu bagian dari perjuangan prajurit. Kita do’akan semoga almarhum diterima disisi Allah SWT, amiin…,” kata Dandim 0813/Bojonegoro menegaskan.

Istri dari Kopda Khoirul Faizin, Alifatus Zuhria kepada Kapolres dan Dandim serta rombongan menyampaika ucapan terima kasih. Kedua petinggi (pejabat tinggi) Bojonegoro itu, telah berkenan hadir ke rumah duka.

“Terima kasih Pak Dandim dan Pak Kapolres. Terima kasih atas segala support dan dukungannyaa,” ucap Alifatus Zuhria.

Selanjutanya, Kapolres Bojonegoro dan Dandim 0813/Bojonegoro menyerahkan bantuan dan tali asih kepada Alifatus Zuhria istri Kopda Khoirul Faizin tersebut.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read